Berbuat Baik Kepada Anak Yatim dan Orang Miskin
Selanjutnya, Allah SWT memerintahkan kita untuk berbuat baik kepada kerabat, anak yatim, dan orang-orang miskin. Kita harus membantu mereka yang membutuhkan, memberikan bantuan dan dukungan, serta menunjukkan kepedulian kita terhadap mereka. Perintah ini menunjukkan pentingnya sikap empati dan kepedulian sosial dalam agama Islam.
Berbuat Baik Kepada Tetangga
Allah SWT juga memerintahkan kita untuk berbuat baik kepada tetangga dekat dan jauh. Perintah ini menekankan pentingnya menjaga hubungan baik dengan orang di sekitar kita, memberikan bantuan dan dukungan, serta menghindari sifat egois dan individualis.
Itulah beberapa poin dan ayat al-quran yang menyampaikan terkait bagaimana sikap kita dalam bertetangga yang baik, dalam bertetangga tentunya kita akan menemui orang yang berbeda keyakinan ras dan suku bangsa, daris itu kita dapat belajar untuk bisa saling memahami dan saling menghormati agar tidak terjadi perselisihan antara keduanya. Kita bisa ambil contoh tetangga yang berbeda keyakinan dengan kita, Ketika mereka beribadah sesuai dengan keyakinannnya disitulah kita harus bersikap toleransi dan tidak saling menjatuhkan sama lain.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H