Dalam pasar monopolistik upaya dalam melakukan perubahan harga untuk menarik pelanggan termasuk kurang efisien karena dalam pasar monopolistik yang terpenting adalah iklan dan promosi bukan persaingan harga.
4.Pendapatan merata
Ketika suatu perusahaan mendapat laba tinggi maka perusahaan lain akan ikut meniru dan membuat produk yang sama ketika banyak barang produk yang sama maka kurva pendapatan setiap perusahaan akan kembali normal bisa dibilang pendapatan terbagi rata.
Setelah kita membahas Pasar monopolistik sekarang kita akan membahas Pasar oligopoli.
Apasih Pasar oligopoli?
Pasar oligopoli adalah salah satu bentuk dari Pasar persaingan tidak sempurna dimana penawaran satu jenis barang yang dikuasai oleh beberapa perusahaan.
Apa ciri-ciri dari Pasar oligopoli?
1.Terdapat banyaknya pembeli dipasar
2.Hanya ada beberapa penjual
3.Produk yang dijual bersifat homogen, dan bisa juga berbeda namun memenuhi standar tertentu
4.Terdapat hambatan untuk memasuki Pasar bagi perusahaan baru