"Karyawan itu, dimanapun berada tetap mempunyai etika terutama pada saat kerja, makan siang, sedang meeting, berkomunikasi dengan rekan kerja, bertemu dengan atasan, saat sholat, saat makan siang, saat ngobrol bersama-sama, dan lain sebagainya, ingat etika itu berlaku tidak hanya di tempat kerja tapi di luar kantor juga "etika harus tetap terjaga". - Noto Susanto.
"Etika adalah sebuah cabang ilmu filsafat yang membicarakan perihal suatu nilai-nilai serta norma yang dapat menentukan suatu perilaku manusia ke dalam kehidupannya". - Drs. H. Burhanudin Salam Menurut Drs. H. Burhanudin Salam.
"Petuah kepada semua karyawan 'percuma Anda pintar kalau tidak mempunyai etika yang baik' akan di ingat oleh semua orang dan menjadi catatan negatif, kalau tidak mempelihara etika dalam bekerja dan secara tidak langsung akan membunuh karakter Anda". - Noto Susanto.
"Etika karyawan, walaupun Anda tidak mempunyai kemampuan dan pengetahuan yang lebih, setidaknya anda bisa menunjukkan etika yang baik saat bekerja". - Noto Susanto.
"Etika adalah kebaikan, artinya dia menggariskan bahwa setiap aktivitas memiliki tujuan mengejar kebaikan. Apapun aktivitas itu tentulah mengejar kebaikan. Maka, kebaikan adalah menjadi sesuatu yang dituju atau dikejar". - Aristoteles.
"Etika yang baik akan menciptakan diri karyawan menjadi lebih mulia dan mempunyai martabat di tempat kerja, dan menjadi lebih kuat dalam menjalin hubungan kerja dengan siapapun". - Noto Susanto.
"Karyawan hanya berbuat baik di tempat kerja, menjalankan prosedur kerja yang yang benar, tidak merugikan orang lain dan perusahaan. Jadikan Anda tetap stabil dan seimbang menjaga etika di tempat kerja". - Noto Susanto.
Prinsip-prinsip Etika Kerja Karyawan:
1. Sikap Bekerja:
Senantiasa tetap menjaga sikap profesional di tempat kerja, tahu tempat dimana harus berkomunikasi yang bermanfaat, berbicara dengan sopan, ngobrol ditepat yang sesuai, bergurau dengan rekan kerja ada batasnya, mengurangi sikap dan perilaku yang berlebihan, karena karyawan lain akan menilai  Anda "jangan membuat persepsi rekan kerja negatif" melihat sikap Anda tidak baik atau berlebihan.
2. Cara Berpakaian: