Hobi atau kesukaan anak tentu beragam, kita bisa menggunakan hobi atau kesukaan tersebut sebagai sebuah sarana memasukkan materi pembelajaran.
Pengalaman seorang Ibu yang luar biasa, bernama Septi Dompas yang berdomisili di Salatiga ini pun bisa menjadi sebuah referensi pelajaran berharga.
Apapun di rumah yang dilakukan anak-anaknya dianggapnya sebagai sebuah "proses belajar. Belajar harus senang sehingga bermanfaat bagi kehidupan anak-anaknya kelas.
2. Memberikan gambaran dan bukan sekadar kata. Project yang telah disinggung di atas merupakan manifestasi kita memberikan gambaran bagi anak
Saya memintanya untuk memetik buah Srikaya Ungu tersebut yang tumbuh di rumah dan mulai mengajaknya bereksplorasi mengenai buah itu.
Mulai dari nama ilmiah, melihat tekstur kulitnya dan membandingkan dengan kulit buah lain, mencari manfaatnya dan berakhir dengan makan buahnya bersama.
Secara kebetulan anak ini memiliki hobi fotografi. Jadi tugas awal adalah memberikan waktu padanya untuk mengambil gambar. Jepretan-jepretannya cukup bagus karena dia menyukai kegiatan ini.
Hal ini menjadi sebuah pengalaman belajar yang bermakna baginya. Dan suatu saat lain ketika saya mengunjunginya melalui sebuah percakapan online dia masih paham dan lebih intens pada dunia terkait tumbuhan dan mencintainya (yang perlu diketahui awalnya dia tidak menyukai pelajaran biologi karena harus menghafal klasifikasi makluk hidup).
3. Berpusat pada project atau tugas
Anak-anak kita tentu masih aktif dalam bergerak dan kita dapat "membuang energinya" itu dengan memberikan tugas-tugas yang bermanfaat bagi kehidupannya kelak dengan berpartisipasi mengerjakan tugas-tugas yang ada di rumah dan lingkungannya.
Memasak, merapikan tempat tidur, menyapu, berkebun, memberikan tugas yang berkaitan dengan usaha kita (misalnya dengan memberikan usulan gambar logo untuk brand usaha kita bagi yang hobi menggambar atau desain), mengemas produk usaha kita yang bisa dilakukan anak, membuat cerita dari hasil pengamatan di rumah dan mengaitkan dengan pembelajaran bahasa dan sebagainya.