Mohon tunggu...
Yunita Kristanti Nur Indarsih
Yunita Kristanti Nur Indarsih Mohon Tunggu... Administrasi - Gratias - Best Spesific Interest - People Choice Kompasiana Award 2022

-semua karena anugerah-Nya-

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Yuk, Buat Zuppa Soup Sendiri, Gak Perlu Sampai Menunggu Resepsi

17 April 2020   09:10 Diperbarui: 17 April 2020   15:00 1138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Memasuki 4 pekan mengerjakan hampir semuanya dari rumah selama musim pandemi ini, jujur saja, itu sesuatu banget, terkhusus bagi saya. Termasuk salah satunya urusan perut aka dapur yang merupakan salah satu hal yang menguras kreatifitas otak. Gimana, sih, supaya sajian tidak membosankan, sehat, menambah stamina dengan bahan yang gak rempong dan tersedia di rumah?

Daerah tempat tinggal saya merupakan area bergenre cuaca dingin dengan segala pesona kesejukaannya, yang akhirnya membawa hasrat makan kerap bergejolak. Menyikapi hal ini, saya acapkali menggunakan bahan, waktu yang sangat luang serta tenaga untuk memasak di rumah. Tentu dengan stock bahan yang ada dan tidak perlu bolak-balik membeli keluar rumah.

Terpercik ide ini ketika adik tercinta saya membuat hidangan untuk keluarga di rumahnya. Membuat hidangan terkhusus untuk sang suami yang sebelumnya sempat LDR-an karena pekerjaannya di sebuah perusahaan telekomunikasi besutan China yang berkantor di Bali, tentu menyajikan masakan istimewa merupakan pesona tersendiri, kangen juga, dong untuk memberi yang terbaik di saat momen perjumpaan yang langka. Dia mengunggah hasil masakannya ini di status WA dan berhasil membuat air liur saya meleleh.

Zuppa Soup, sebuah sajian masakan sup yang berasal dari Italia. Di daerah asalnya dikenal dengan nama Zuppa Toscana, sebuah nama daerah di Italia, seperti penjelasan yang saya baca di wikipedia. 

Di Indonesia, sup ini biasa disajikan dalam pesta resepsi pernikahan atau sajian makan malam di sejumlah acara-acara formal. Di masa pandemi  dan PSBB seperti ini, resepsi pernikahan tidak dimungkinkan digelar dengan besar-besaran, dan yang lebih pasti lagi, Zuppa Soup akan jarang ditemukan jika kita tidak membelinya dari resto-resto yang menyajikan masakan jenis ini.

Berbekal resep dan bahan yang sudah tersedia di lemari pendingin di rumah, saya pun terdorong untuk memasak Zuppa Soup ini di rumah. Masak di rumah aja pun bisa lho mencicipi Zuppa Soup ala-ala resepsi. Yuk, intip resepnya disini.

Bahan:

1. buah bawang bombay diiiris tipis
2. garam secukupnya
3. lada putih bubuk secukupnya
4. 2 sdm margarine
5. 100 gr jamur kancing (jika tidak ada, tidak perlu menggunakan jamur ini)
6. 2 buah wortel iris dadu kecil
7. 1 buah jagung manis dipipil
8. 250 gram ayam yang diambil kaldu serta dagingnya dicincang halus
9. 4 sdm penuh tepung terigu dicampur dengan air
10. daun seledri secukupnya
11. 2 buah sosis ayam iris bulat tipis
12. 4 buah pastry kemasan
13. 120 ml Susu kambing

Cara Mengolah:

1. Tumis bawang bombay dengan margarine hingga harum. Masukkan jagung manis, wortel, ayam cincang, sosis ayam, jamur kancing, masak hingga layu.

2. Tuang kaldu ayam ke dalamnya, tunggu hingga mendidih.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun