Mohon tunggu...
Khairunisa Maslichul
Khairunisa Maslichul Mohon Tunggu... Dosen - Profesional

Improve the reality, Lower the expectation, Bogor - Jakarta - Tangerang Twitter dan IG @nisamasan Facebook: Khairunisa Maslichul https://nisamasan.wordpress.com

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Pangan Lokal Bergizi untuk Menu Sepanjang Hari

28 Februari 2020   17:03 Diperbarui: 29 Februari 2020   10:30 660
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Produksi jagung sebagai pangan lokal terus meningkat setiap tahunnya (www.pangannusantara.bkp.pertanian.go.id)

3. Haluskan bahan bumbu lalu tumis dengan 3 sdm minyak hingga harum.

4. Lalu, tambahkan dan aduk-aduk kornet ke dalam tumisan.

5. Masukkan butiran jagung dan saus tiram.  Aduk sampai bumbu meresap dan merata.

6. Tumis jagung dan kornet siap dihidangkan dalam irisan telur yang sebelumnya berisi kuning telur.  Sajikan bersama saus sambal dan cabai rawit.  Makan siang buat hati tambah senang!

Menu 'Telur Mata Jagung' ini pas untuk Anda yang sedang menjaga berat badan (Dokpri)
Menu 'Telur Mata Jagung' ini pas untuk Anda yang sedang menjaga berat badan (Dokpri)
   

Makan malam dengan Singkong yang kaya serat

Pagi sarapan ubi, siang makan jagung, lalu malam makan (pangan lokal) apa ya? Ubi singkong (Manihot esculenta) bisa dikonsumsi agar proses regenerasi sel tubuh saat tidur malam semakin optimal.  Serat dan Vitamin C pada singkong membuatnya cocok untuk imunitas tubuh.

Untuk makan malam, idealnya lambung tidak lagi mencerna makanan berat karena energi tubuh hanya digunakan untuk beristirahat.  Namun, jangan pula kelaparan di malam hari karena seseorang akan tergoda untuk ngemil di tengah malam.  Pasti banyak yang setuju hehehe...

Makan malam dengan singkong goreng ini menyehatkan sekaligus mengenyangkan lho! (Dokpri)
Makan malam dengan singkong goreng ini menyehatkan sekaligus mengenyangkan lho! (Dokpri)
Kandungan gizi singkong (cassava) dan ubi jalar memang hampir serupa.  Bedanya, jumlah karbohidrat dan energi ubi jalar (sedikit) lebih rendah daripada singkong.  Maka itulah, ubi jalar lebih sesuai untuk sarapan karena seseorang masih bisa menikmati makan siang dan malam.

Konsumsi singkong di malam hari akan membuat perut (tetap) kenyang hingga pagi.  Di Indonesia, ada delapan propinsi yang menjadi sentra produksi singkong yaitu Lampung, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, DI Yogya, NTT, Sulawesi Selatan, dan Sumatera Utara.

Singkong adalah pangan lokal yang memiliki banyak produk olahan, termasuk tape yang asam anis (www.pangannusantara.bkp.pertanian.go.id)
Singkong adalah pangan lokal yang memiliki banyak produk olahan, termasuk tape yang asam anis (www.pangannusantara.bkp.pertanian.go.id)
Selain variasi produk dari tepung singkong (aci), olahan tradisional singkong yang tak kalah populernya adalah tapai/tape singkong (peuyeum -- istilah Sunda).  Contohnya mulai dari es, kolak, hingga bolu tape.  Agar malam tetap kenyang (tanpa nasi), yuk konsumsi pudding tape ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
  8. 8
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun