Hal-hal yang datang beriringan dengan merantau sangat bermanfaat dan dapat membantu kita untuk berkembang, kita akan melihat banyak peluang, kita akan berani untuk melakukan banyak hal tanpa takut untuk dihakimi, karena kita merasa tidak ada yang mengenal kita.Â
Hal ini juga akan memperluas cara berpikir dan cara kita memandang sesuatu, karena bertemu dengan orang lain dengan latar belakang berbeda. Daya juang yang kita miliki juga akan diuji, tidak lain tidak bukan karena kita hidup sendiri di tempat yang asing, tentu harus memiliki kemampuan beradaptasi yang tinggi, mengetahui cara mengurus diri sendiri tanpa bantuan orang lain, serta rasa tanggung jawab.
Maka dari itu, merantau merupakan salah satu cara baik yang dapat dilakukan untuk lebih memahami diri sendiri. Tentu saja tidak akan mudah untuk tiba-tiba berdiri di atas kaki sendiri, terutama ketika dilakukan beriringan dengan menuntut ilmu atau kuliah.Â
Namun, sebagai individu yang ingin menjadi lebih baik, sepertinya merantau bukan sesuatu yang buruk untuk dicoba, ketika semuanya terlalu berat untuk dipikul sendiri, kita masih memiliki rumah untuk kembali, akan berbeda cerita ketika kita baru ingin belajar mandiri tetapi memang karena keadaan yang memaksa. Jadi, selagi memiliki kesempatan untuk pergi belajar dan tempat kembali, cobalah banyak hal dan bawa pulang segudang pengalaman dan prestasi untuk kembali diceritakan.
Dari kamu, oleh kamu, dan untuk kamu. Selamat bertualang!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H