"Aku ada di mana? Mana makhluk-makhluk itu?" tanya Anisa sambil mengitari pandangan ke tempatnya berada. Dia melihat kedua orang tuanya.
"Kamu bermimpi, Sayang. Pasti lupa membaca doa ya?" ujar Bunda lembut sambil memberikan air putih kepada Anisa.
"Aku bermimpi di bumi ini penuh sampah serta virus dan bakteri. Semua manusia dimakan oleh mereka.Untung cuma mimpi"
"Kita juga harus berterima kasih pada Mang Udin karena mau membuang sampah- sampah itu ya? Mereka juga pahlawan, lo," ujar Bunda sambil membelai Anisa.
Malam mulai merangkak menuju pagi. Anisa berjanji tidak akan membuang sampah sembarangan.
Bionarasi Penulis
Penulis adalah guru Bahasa Indonesia yang memiliki kegemaran menulis berbagai genre tulisan. Dua buku solo berupa kumpulan cerpen berjudul Asa Di Balik Duka Wanodya, dan Novel berjudul “ Serpihan Atma” telah berhasil ditulisnya. Penulis juga telah menulis 25 antologi Bersama dengan teman-teman di berbagai komunitas menulis. Penulis juga sebagai penggiat literasi di Kabupaten Sukabumi dan Provinsi Jawa Barat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H