Mohon tunggu...
Nihayatu Saadah
Nihayatu Saadah Mohon Tunggu... Penulis - A life-long learner

Trying to be active in Kompasiana^^ [IG:fforcess]

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Menyiapkan Dokumen Pendaftaran Beasiswa Global Korea Scholarship (GKS)!

11 Oktober 2022   09:48 Diperbarui: 11 Oktober 2022   13:28 2631
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dari 21 (Dua puluh satu) dokumen yang dituliskan di table diatas, hanya dokumen nomor 1,2,3,5,7,8,9,9',13,19,20,21 yang waktu itu aku siapkan. Required document sudah tidak dapat di nego lagi ya, wajib 'ain disiapkan. 

Sedangkan yang Optional Document, silahkan bisa dipahami dengan seksama mana yang kiranya bisa temen-temen penuhi dan mana yang kiranya tidak diperlukan untuk dipenuhi. Dokumen nomor 14,15,16,17,dan 18 kemarin tidak aku siapkan karena memang tidak sesuai dengan keadaan diriku.

Semoga sampai sini paham ya? Oke lanjut.

Dokpri. at K-Star Road Gangnam (BTS)
Dokpri. at K-Star Road Gangnam (BTS)

Dokpri. at K-Star Road Gangnam (EXO)
Dokpri. at K-Star Road Gangnam (EXO)

Penyiapan dokumen memang perlu waktu yang tidak sebentar, Besti. Let say, mungkin bisa saja akan tetap berjalan lancar dalam waktu (katakanlah) 6 bulan saja, tergantung situasi dan kondisi masing-masing orang yang menyiapkan. Atau adakah yang bisa kurang dari itu? Wow. Kalau aku tidak bisa. 

Saranku sih, jangan jadi Deadliner. Coba hargailah waktu untuk menyiapkan semuanya dengan baik dan matang apabila ingin mendapatkan hasil yang maksimal. Para Deadliner yang berhasil adalah mereka yang sudah professional di bidangnya. Kamu jangan ikut-ikutan kalo belum professional. Hehe ...

Daftar Dokumen Master's:

(Lihat disini) Ini Application Checklist untuk dilengkapi lalu dikirim sesuai dengan track pendaftaran yang ingin temen-temen pilih. Aku ingatkan kembali bahwa ada 2 jalur pendaftaran yang setiap tahunnya deadline pendaftarannya akan berurutan, yaitu Embassy track akan dibuka terlebih dahulu sekitar pertengahan bulan Februari (17 Februari 2022) sampai awal Maret (10 Maret 2022). 

Timeline setiap tahun akan tidak jauh-jauh berubah dari tanggal ini. Informasinya bisa dilihat di website resmi Kedutaan Korea Selatan di Indonesia yaitu https://overseas.mofa.go.kr

Kemudian disusul University Track yang durasi pendaftarannya akan berbeda-beda di masing-masing Universitas. Informasi timeline University Track bisa kita ketahui dengan menghubungi PIC kampus Korea Selatan yang ingin teman-teman pilih. 

Maka, jangan sungkan-sungkan untuk menghubungi PIC kampus tujuan ya. Hubungi melalui email atau telepon yang telah diinformasikan sebandel dengan panduan beasiswa GKS. Pasti mereka akan menjawabnya. Daftar kampus yang siap menerima mahasiswa GKS jumlahnya sangat banyak dan sudah jelas disebutkan di dalam panduan beasiswa GKS, ya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun