Kemurnian, bantu lindungiÂ
Dan mengembalikan keseimbangan
Bear Brand, Rasakan Kemurniannya
Ragam Bahasa verbal lisan diatas adalah Bahasa informal, ragam Bahasa ini digunakan untuk menjelaskan keunggulan yang ada pada Susu Bear Brand.
Selanjutnya dalam narasi dan gambar iklan tersebut mengandung makna yang dalam dan dipertegas dengan kehadiran ragam tulis yang diwujudkan dalam bentuk tulisan dan gambar seperti di bawah ini.
Iklan dalam produk ini menyampaikan bahwa sosok Naga menjadi aktor utama dan sebagai sebuah penanda kekuatan sekaligus sebagai representasi susu Bear Brand. Dalam arti dari Narasi yang disampaikan bahwa saat tubuh kita diserang penyakit iklan ini mengajak untuk kita meminum susu ini agar menghilangkan penyakit tersebut karena kemurnian yang dimiliki oleh susu ini.
- Analisis Visual
Secara visual iklan ini berdurasi 30 detik yang isinya menjelaskan kesegaran susu. Tampilan dari iklan ini direalisalikan dalan beberapa tahapan yaitu: a. visual monster yang meghancurkan hutan, b. visual Naga yang datang menyingkirkan monster tersebut, c. visual Naga yang mengembalikan keadaan menjadi seperti semula, d. visual orang yang meminum Bear Brand, e. visual dari kaleng Bear Brand dan mottonya.