Mohon tunggu...
GoDok Indonesia
GoDok Indonesia Mohon Tunggu... Editor -

Aplikasi kesehatan yang menyajikan layanan Tanya Dokter Gratis dan Ragam Artikel seputar kesehatan, gaya hidup, keluarga hingga ragam penyakit

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Daftar Manfaat Beras Merah untuk Anda!

12 September 2017   11:24 Diperbarui: 12 September 2017   11:44 1087
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
source: http://www.sveikuoliai.lt

GoDok-- Hingga beberapa tahun lalu, masih banyak orang yang cukup enggan untuk mengonsumsi nasi merah (beras merah). Sebab, selain rasanya tidak selezat beras konvensional, harganya juga terbilang agak mahal. Namun dewasa kini, popularitas beras merah perlahan menanjak, setelah banyak selebriti tertangkap basah sedang mengonsumsinya. Tidak ada yang salah dengan hal ini, sebab beras merah memang sehat dan kaya manfaat. Bahkan, kebaikannya digadang-gadang jauh lebih banyak dibandingkan beras putih biasa. Benarkah seperti itu?

Sekilas tentang beras merah

Nasi merah, yang terbuat dari beras merah, sebenarnya sama asalnya dengan nasi putih yang biasa Anda makan. Perbedaan keduanya terletak pada proses produksi, di mana beras putih biasanya melalui proses penggilingan hingga bersih, sementara beras merah tidak. Pada proses produksi, beras merah hanya sekadar dipisahkan dari sekamnya saja. Karena hal inilah, nasi merah kemudian memiliki nutrisi yang lebih banyak dibandingkan beras putih yang notabene kerap ditambahi nutrisi sintesis demi mengganti yang hilang karena penggilingan.

Dari penampilannya, beras merah berbentuk butiran gandum utuh, bertekstur lebih kenyal dari beras putih, berwarna cokelat kemerahan, dan memiliki rasa seperti kacang. Kandungannya, mulai dari karbohidrat, vitamin, hingga mineral, memiliki angka yang lebih tinggi dibanding kandungan kawannya, si beras putih. Meski begitu, beras merah tergolong cepat basi, dan harganya juga dibandrol lebih tinggi mengingat proses penyimpanannya yang sulit serta persediaannya yang terbatas.

Apa saja manfaat beras merah?

Tentu penyebutan tentang kandungan nutrisi tingginya tidak cukup untuk menjabarkan seluruh manfaat beras merah. Karenanya, yuk simak satu per satu daftar manfaatnya di bawah ini :

1. Menjaga kesehatan tulang dan gigi

Siapa bilang cuma susu yang bisa memperkuat kedua anggota tubuh ini? Nyatanya, kandungan magnesium di dalam beras merah juga berperan penting dalam menjaga kesehatan tulang dan gigi. Tak hanya itu, jika dikonsumsi rutin, tentu beras merah juga bisa mencegah osteoporosis dan masalah kesehatan tulang lainnya.

2. Menurunkan berat badan

Saat Anda merasa kelebihan berat badan, jangan lupa untuk memasukkan beras merah dalam menu sehari-hari sebagai pengganti beras biasa. Pasalnya, kandungan kalori yang rendah bisa mencegah Anda menderita obesitas dan kandungan karbohidrat tingginya mampu membuat perut tidak cepat lapar, sehingga kebiasaan ngemil Anda pun berkurang.

3. Menyehatkan sistem pencernaan

Jika Anda seringkali menderita sembelit, maka beras merah cocok untuk dikonsumsi. Pasalnya, kandungan serat pada beras merah lebih tinggi dibandingkan beras biasa. Dalam sistem pencernaan, serat akan mengikat makanan dan racun yang masuk., dan membawanya keluar dengan lancar sehingga mencegah terjadinya sembelit, kanker usus, dan masalah pencernaan lainnya.

4. Menurunkan risiko diabetes

Khawatir mengidap diabetes di masa depan? Atau sudah mengidapnya? Jika iya, maka ada baiknya Anda beralih ke beras merah sebagai panganan pokok. Kandungan seratnya yang tinggi sekaligus kalorinya yang rendah, merupakan kombinasi sempurna untuk mencegah datangnya diabetes dalam hidup Anda.

5. Menurunkan risiko kanker

Jarang yang tahu bahwa beras merah kaya akan kandungan selenium -mineral penting dari enzim antioksidan-. Bersama dengan polifenol, keduanya berpotensi besar dalam mencegah terjadinya kanker usus besar. Tak hanya itu, kandungan serat dan antioksidannya yang tinggi juga menangkal radikal bebas penyebab kanker lainnya.

6. Meningkatkan kinerja sistem reproduksi

Selain selenium, beras merah juga kaya akan mangan, suatu elemen yang penting bagi perkembangan dan metabolisme manusia. Semangkuk beras merah, sudah dapat memenuhi sekitar 80% dari kebutuhan mangan per hari, dan baik untuk sistem reproduksi Anda.

7. Mencegah penyakit jantung

Terakhir, beras merah baik bagi Anda yang merasa sering mengonsumsi makanan berkolesterol tinggi. Sebab, berdasarkan data The Natural Medicines Comprehensive Database,beras merah mampu menuurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) dan berlebih dalam tubuh Anda. Karenanya, beras merah dikatakan dapat mengurangi risiko penyakit jantung dan pembuluh dara. Hebat, bukan?

Nah, itu tadi 7 manfaat beras merah yang dapat Anda peroleh jika mengonsumsi beras merah secara rutin. Semoga bermanfaat!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun