Pertanyaannya, jalan menuju surga itu seperti apa? Apakah ada petanya seperti halnya jalan di dunia? Lalu apa saja perilaku yang dapat membuka pintu surga bagi perempuan atau muslimah?
Rasulullah pernah bersabda kebanyakan penghuni neraka adalah perempuan. Namun, banyak juga muslimah yang masuk surga. Bahkan, ada wanita-wanita muslimah yang bisa masuk surga dari pintu manapun.
Sejatinya, seorang perempuan itu sangat mudah untuk menjadi penghuni surga. Tentu saja surga ditujukan bagi siapa saja yang selalu beramal baik, menaati segala perintah dan menjauhi segala larangan Allah SWT.
Allah SWT telah meninggikan dan memuliakan kaum perempuan. Allah berikan  keistimewaan itu karena beratnya ujian yang harus dilalui seorang perempuan seperti saat hamil, melahirkan, mengurus rumah serta mendidik anak dan sebagainya.
Karena itu, Allah memberikan banyak keistimewaan dengan memberikan jaminan untuk masuk ke pintu surga mana pun. Keistimewaan ini juga sebagaimana disampaikan Rasulullah SAW dalam hadist riwayat Ahmad.
Nabi bersabda, "Jika seorang wanita menunaikan shalat lima waktu, berpuasa di bulan Ramadhan, menjaga kehormatannya dan menaati suaminya; niscaya akan dikatakan padanya: "Masuklah ke dalam surga dari pintu manapun yang kau mau". (HR. Ahmad)
Dari hadist tersebut, Ustadzah menukilkan "peta" jalan menuju /9surga. "Peta" ini berupa amalan dan perilaku yang dapat membuka pintu surga bagi perempuan. Ya, wanita muslimah bebas mau masuk surga dari pintu manapun, asalkan memenuhi 4 kriteria berikut ini:
1. Â Â Shalat 5 waktu
Ini adalah amalan shalat yang wajib untuk dilaksanakan oleh umat muslim dan menjadi amalan pertama yang akan dihisab. Shalat adalah rukun Islam yang sangat ditekankan setelah 2 kalimat syahadat.
Tidak pernah meninggalkan shalat-shalat wajib -- subuh, dzuhur, ashar, maghrib, isy'a, kecuali di saat-saat diharamkan shalat, seperti saat haidh dan nifas.