Merah Putih gagah di kibarkan.
Hai..., Ibu Pertiwi, apakah kau baik-baik saja?
Ditengah janji-janji tikus berdasi
Di balik semua drama yang mereka lakoni
Pernahkah mereka serius memperjuangkan aspirasi?
Kami hanya bisa diam di tengah janji, janji dan janji.
Duhai..., Ibu Pertiwi...
Semua sungguh kedzoliman yang tak termaafkan
Sang pemangku jabatan, terus dan terus merancang aturan di luar kewarasan.
Tak malukah mereka teriak kemerdekaan!
Sementara kami terpasung pada lembah ke tidak adilan!