Jokowi kecil berada sangat dekat dengan kesulitan yang dialami rakyat kecil, karena Jokowi dan keluarganya betul-betul mengalami bagaimana kesulitan yang dialami masyarakat kecil. sehingga sebalum Jokowi menjadi pejabat sudah tahu persis kesulitan-kesulitan hidup masyarakat kecil
Alberthiene yang pernah beberapa kali mengikuti kunjungan kerja Jokowi menyampaikan bahwa dalam setiap kunjungan kerjanya, tidak ada yang namanya santai, leha-leha dan sejenisnya. waktu benar-benar digunakan sepenuhnya untuk bekerja.
Pernah ketika rombongan Presiden berjalan beriringan ke satu tempat, tiba-tiba Jokowi minta turun dan menghampiri seorang petani. sambil berjongkok dan menepuk pundak petani itu, Jokowi berbincang menanyakan situasi panen. Perilaku yang sangat jarang ditunjukkan oleh Presiden Indonesia di masa sebelumnya.
Presiden yang sangat dekat dengan rakyatnya, mudah membaur dengan siapapun, dan juga dekat dengan ulama. Sehingga ulama nyaman dengan Presiden Jokowi, itu yang disampaikan oleh Kyai Abdullah bin Nuh, ulama dari kota Bogor.Â
Dalam acara bedah buku tersebut, hadir juga ekonom Iman Sugemma sebagai pembahas, iman Sugemma adalah alumni yang malang melintang di media sosial dan juga pernah bersentuhan dengan sosok Jokowi.
Kegiatan yang dinisiasi alumni IPB ini juga melibatkan berbagai komunitas, organisasi relawan, pesantren yang memiliki kesamaan cita-cita dalam memandang  situasi yang berkembang.
Acara juga dihadiri oleh alumni dari berbagai Perguruan Tinggi lain seperti UI, ITB, Unpad, untuk memberikan dukungan pada Jokowi melanjutkan kesinambungan pembangunan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H