Di pagi hari biasanya Taman Bunga Merjosari digunakan untuk berolahraga bagi masyarakat sekitar khususnya pada hari Minggu pagi selalu ramai lantaran banyak yang joging dan lari di kawasan taman. Adapun Pedagang yang menjual Kue Basah di pagi hari yang bisa dinikmati untuk mengisi perut setelah berolahraga dan sarapan pagi bagi pengunjung taman.
Di malam hari biasanya Taman Bunga Merjosari lebih ramai dari pagi hari hingga sore hari dikarenakan penjual makanan dan jajanan kebanyakan mulai buka di sore hari dan di saat malam hari suasananya lebih sejuk serta tidak ada panas dari sinar matahari jadi lebih ramai jika di malam hari yang biasanya pengunjung bercengkrama menghabiskan waktu dengan teman,keluarga dan pasangan di Taman Bunga Merjosari.
Solusi atau Saran Yang Penulis Berikan
Memang Taman Bunga Merjosari ini menjadi Ruang Publik yang ramai pengunjung digunakan oleh masyarakat sekitar dan ada aktivitas ekonomi juga namun, efek yang timbul berupa Kemacetan yang belum ada solusi.Â
Jadi sebagai penulis saya ingin memberikan solusi atau saran untuk pemerintah terkait yaitu PEMKOT Kota Malang berupa Disiapkan Lahan khusus untuk Pedagang Kaki Lima berjualan, sehingga tidak ada lagi Pedagang Kaki Lima yang berjualan di samping jalan atau di trotoar yang mengganggu pengguna jalan kaki dan menyebabkan macet karena jika hanya ditertibkan oleh SATPOL PP itu hanya membuat masalah baru yang mejadikan Taman Bunga Merjosari semakin sepi dan menghilangkan Sebagian besar aktivitas ekonomi di sekitar Taman Bunga Merjosari.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H