Mohon tunggu...
Miss Carroll
Miss Carroll Mohon Tunggu... Freelancer - My super power: Being a Women

Learn everyday

Selanjutnya

Tutup

Film

Love H2O (2016): Saat Ego Menggilas Afeksi

22 Februari 2019   17:14 Diperbarui: 22 Februari 2019   18:10 99
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di awal film, Nam digambarkan sebagai wanita sukses. Sesekali mengatur hidup O agar sempurna. Ia pikir, pemahamannya tentang cinta begitu luas. Ia sering memberi nasihat agar kaum wanita tidak lemah. Karena dasar itu, Nam tidak menceritakan pada siapa pun saat hubungannya berakhir.

Nam selalu terlihat tangguh di mata semua orang. Ia juga tidak menangis di depan siapa pun. Meski semua rekan kerjanya tahu bahwa hubungan Nam dan O telah berakhir. Ditambah, O akan menikah dengan wanita lain.

Di akhir film, Nam mulai menyadari bahwa tidak apa-apa wanita menangis. Ia belajar bahwa orang-orang yang tangguh di luar, bukan berarti baik-baik saja. Karakternya perlahan-lahan berubah menjadi lebih baik. Meski ia wanita sukses bukan berarti segalanya akan sempurna.

Film ini memberi banyak hikmah secara implisit.

Patah hati tidak bisa dijadikan alasan untuk mempermainkan perasaan orang lain.

Film H20 juga menamparmu secara langsung. Hanya karena kamu sakit hati, bukan berarti kamu yang paling menderita di dunia. Jadi, yang sedang patah hati bisa lebih hati-hati lagi memilih cara untuk move on.

Film H2O telah tayang pada Februari 2016 di Indonesia. Yang udah nonton, coba kasih tahu pendapatmu soal film ini juga di kolom komentar, ya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun