Deformasi plastis yang terjadi setempat, ditempat kendaraan sering berhenti, kelandaian curam dan tikungan tajam. Kerusakan dapat terjadi dengan/tanpa retak. Penyebab kerusakan sama dengan kerusakan keriting. Perbaikan dapat dilakukan dengan cara dibongkar dan dilapis kembali.
4. Amblas (Grade Depressions)
Amblas dapat terdeteksi dengan adanya air yang tergenang. Air tergenang ini dapat meresap ke dalam lapisan perkerasan yang akhirnya menimbulkan lubang. Penyebab amblas adalah beban kendaraan yang melebihi apa yang direncanakan, pelaksanaan yang kurang baik, atau penurunan bagian perkerasan. Perbaikan dapat dilakukan dengan :
- Untuk amblas kurang dari 5 cm, bagian yang rendah diisi dengan bahan sesuai seperti lapen, lataston, laston.
- Untuk amblas lebih dari 5 cm, bagian yang amblas dibongkar dan lapis kembali dengan lapis yang sesuai.
5. Jembul (Upheaval)
terjadi setempat, dengan atau tanpa retak. Hal ini terjadi akibat adanya pengembangan tanah dasar pada tanah dasar ekspansif. Perbaikan dilakukan dengan membongkar bagian yang rusak dan melapisinya kembali.
c.) Cacat Permukaan (Sisintegration)
mengarah kepada kerusakan secara kimiawi dan mekanis dari lapisan perkerasan.
Yang termasuk dalam cacat permukaan ini adalah :
1. Lubang (Potholes)