Mohon tunggu...
Nanie
Nanie Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger

Mom blogger. Crafter. Food lover

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Likupang, Surga Tersembunyi di Sulawesi Utara

23 Maret 2022   19:59 Diperbarui: 24 Maret 2022   12:04 3509
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sulawesi Utara dikenal dengan nama Bumi Nyiur Melambai, seringkali pula disebut sebagai The Land of The Smiling People karena keramahan masyarakat lokal. Potensi wisatanya mumpuni, ada gunung dan juga laut namun perlu dikembangkan lebih terarah dan profesional dengan dukungan seluruh elemen dan stakeholder terkait. 

Kawasan pantai Pulisan di Minahasa Utara, ada Pantai Surabaya di Desa Mineru, ada Casa Baio Resort, dan juga Pantai Paal semua satu garis pantai satu wilayah. Nah di sinilah muncul tantangan manajemen wisata biar menarik wisatawan untuk datang berkunjung. 

Deputi Bidang Produk Wisata & Penyelenggaraan Kegiatan (Events) KEMENPAREKRAF/BAPAREKRAF, Ibu Rizky Handayani menekankan bahwa sekarang bukan lagi zamannya fast tourism tapi experience tourism. 

Ada engagement wisatawan yang datang, persaingan wisata makin besar sementara market makin mengecil jadi teliti memilih market mana yang sesuai dengan destinasi. Likupang merupakan destinasi bahari yang sesuai dengan ciri khas Sulawesi Utara.

Beliau juga menyatakan bahwa Sulawesi Utara memiliki keunggulan untuk branding pariwisata khususnya gastronomi. Wisatawan bukan lagi hanya kulineran tapi explore gastronomi. Branding dengan destinasi gastronomi bisa diperkenalkan terutama kaitannya dengan garis Wallace.

Garis Wallace sendiri merupakan sebuah garis hipotetis yang memisahkan wilayah geografi hewan Asia dan Australasia. Tentu saja ini berpengaruh pada ketersediaan dan karakteristik rempah di Sulawesi Utara.

Makanan Sulawesi Utara kaya akan rempah. Nah selanjutnya adalah pemerintah setempat bagaimana membuat narasi terkait kuliner yang ada. Sertifikasi halal untuk rumah makan dan resto juga penting agar wisatawan bisa makan dengan nyaman dan tenang.

(Sumber foto: tribunmanado.co.id/Isvara Savitri) 
(Sumber foto: tribunmanado.co.id/Isvara Savitri) 

Supporting Destination of KEK Likupang

Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Utara, Bapak Hendry Richard Willard memaparkan strategi pengembangan pariwisata Sulawesi Utara. Lalu mulai mengulas Likupang The Hidden Paradise dimulai dari Pulisan Bay yang terdiri dari Pulisan Beach, Pulisan Hills dan Pulisan Savana. Mata dimanjakan dengan beragam gambar wisata yang indah-indah.

Ada lima daerah yang disebut sebagai supporting destination of KEK Likupang yaitu Bunaken, Manado -- Batu Angus, Bitung -- Waruga Sawangan, Minahasa Utara -- Benteng Moraya/Danau Tondano, kab. Minahasa -- Danau Linow, Tomohon.

Jangan ada daerah yang merasa ditinggalkan tapi semua terintegrasi dengan Likupang karena konsep The Hidden Paradise Likupang memang demikian. Masyarakat desa harus bangkit sebagai bagian dari ekonomi. 

Selamatkan Laut Indonesia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun