Mohon tunggu...
Nala Dhiya Izzati
Nala Dhiya Izzati Mohon Tunggu... Mahasiswa - Poltekkes Kemenkes Jakarta 3

D-3 Teknologi Laboratorium Medis - POLTEKKES KEMENKES JAKARTA III 2022/2023

Selanjutnya

Tutup

Healthy

MENGATASI SAKIT GIGI BERLUBANG DENGAN BAWANG PUTIH

2 Juni 2023   16:28 Diperbarui: 3 Juni 2023   08:24 191
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berdasarkan penelitian yang ada, bawang putih terbukti mampu  meredakan nyeri pada gigi berlubang. hal ini karena bawang putih merupakan salah satu tanaman yang mempunyai khasiat obat dan sebagai antimikroba. Bawang putih mengandung lebih dari 100 metabolit sekunder yang sangat berguna termasuk alliin, alliinase, allisin, S-allilsistein, dialil sulfida, allil metil trisufilda (Challem, 1994). Umbi bawang putih berpotensi sebagai antimikroba. Kemampuan menghambat pertumbuhan mikroba sangat banyak, meliputi bakteri, jamur, virus dan protozoa. Potensi bawang putih sebagai antibakteri dan antijamur telah banyak diteliti (Ankri dan Mirelman, 1999; Benkeblia, 2004; Prihandani, dkk., 2015; Pajan, dkk., 2016).

Allisin  merupakan senyawa organosulfur yang paling banyak dalam bawang putih. Senyawa ini akan muncul apabila bawang    putih    dipotong    atau    dihancurkan.    Allisin  merupakan  senyawa  yang  tidak  stabil  dan   tidak   tahan   terhadap   panas.   Senyawa   ini   kebanyakan   mengandung   belerang   yang   bertanggung  jawab  atas  rasa,  aroma,  dan  sifat-sifat farmakologi bawang putih seperti antibakteri, antijamur, antioksidan, antikanker. Aktivitas biologi pada  bawang  putih  telah  banyak  diteliti  salah  satunya  sebagai  antimikrobia,  antioksidan,  dan  antiinflamasi  (Borlinghaus,  dkk.,  2014;  Charu, dkk., 2014).

Dapat disimpulkan bahwa bawang putih mampu meredakan rasa sakit yang timbul akibat gigi berlubang karena bawang putih memiliki kemampuan sebagai antimikroba yang mampu menghambat pertumbuhan bakteri yang ada pada gigi berlubang.

Referensi :

Moulia, M. N., Syarief, R., Iriani, E. S., Kusumaningrum, H. D., & Suyatma, N. E. (2018). Antimikroba Ekstrak Bawang Putih. Jurnal Pangan, 27(1).

Mayo Clinic. Diakses pada 2023. Toothache: First aid.

NHS Inform. Diakses pada 2023. Toothace: About toothache


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun