5. Mampu mengendalikan emosi
Seseorang yang dapat mengendalikan emosi, mereka bisa membedakan antara perasaannya sendiri dan perasaan yang dirasakan oleh orang lain, sehingga dapat merespons dengan tepat dan sesuai dengan keadaan emosional orang lain.Â
Ketika seseorang memiliki kemampuan empati yang kurang, ada beberapa cara untuk meningkatkan kemampuan empati, diantaranya :
1. Mendengarkan aktif
Memperhatikan dan memahami pesan yang disampaikan oleh orang lain secara sepenuhnya, tanpa terganggu oleh perasaan pribadi atau distraksi.
2. Mempraktikkan perspektifÂ
Mencoba untuk melihat dari sudut pandang orang lain untuk memahami perasaan dan perspektif mereka.
3. Belajar tentang pengalaman orang lain
Mempelajari kemampuan empati dan mengenal lebih lanjut tentang bagaimana empati mempengaruhi hubungan antar manusia.
4. Mengembangkan kecerdasan emosional
Mengembangkan emosi seseorang untuk lebih baik memahami dan merasakan perasaan orang lain.