Tujuan pendidikan mencakup tujuan yang bersifat umum atau jangka panjang, jangka menengah, dan jangka pendek (khusus).
b.Prinsip yang berkenaan dengan isi pendidikan
Pada prinsip ini mencakup penjabaran tujuan pendidikan, kurikulum dan pembelajaran ke dalam perbuatan hasil belajar yang khusus dan sederhana,isi bahan belajar harus meliputi pengetahuan, sikap dan keterampilan,serta unit unit kurikulum yang disusun secara logis dan sistematis meliputi kognitif, afektif dan psikomotorik.
c.Prinsip yang berkenaan dengan proses pembelajaranÂ
Bagi para pendidik atau pengembang kurikulum hendaknya memperhatikan strategi dan teknik apa yang akan digunakan dalam proses pembelajaran.
d. Prinsip berkenaan dengan media dan alat bantu yang tepatÂ
Hal ini bertujuan agar dalam pembelajaran, media atau alat bantu yang digunakan tepat sasaran susuai dengan tujuan dan materi yang diberikan.
e.Prinsip berkenaan dengan evaluasiÂ
Evaluasi sangat penting dalam proses pembelajaran dimana evaluasi sebagai tolak ukur kesuksesan pendidik dalam mengajar.Untuk itu, pengembangan kurikulum harus memerhatikan prinsip-prinsip evaluasi, yaitu objektifitas, komprehensif, kooperatif, mendidik, prinsip evaluasi, dan praktis.Â
Setelah mengetahui prinsip prinsip kurikulum diatas dapat kita gunakan sebagai landasan dalam pengembangan kurikulum yang berkualitas sehingga diharapkan peserta didik dan pengajar lebih siap menghadapi perubahan di masa mendatang.
Faktor faktor Pengembangan Kurikulum