Apapun hasil dari tekad kami, saat itu aku selalu mengingat dan menancapkan keyakinan dalam hati bahwa Allah tak akan membiarkan usaha hamba-Nya sia-sia. Bahkan aku yakin rezeki akan datang dari arah tak disangka-sangka.
Sebagaimana janji Allah yang dituangkan dalam surat At-thalaq ayat 2-3 yang artinya adalah sebagai berikut:
"Barangsiapa yang bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan jalan keluar baginya. Dan memberi-nya rizki dari arah yang tiada disangka-sangkanya." (Ath-Thalaq: 2-3)
Alhamdulillah brain tahfidz pun berjalan lancar, tidak hanya secara online, tapi juga secara offline. Kami membuka les privat brain tahfidz di rumah. Kami mengajarkan hafalan Al Quran kepada mereka sesuai dengan kepribadiannya masing-masing.
Alhamdulillah ramadhan kemarin meski ada cobaan, tapi justru di situlah letak kita mengetahui apa yang perlu kita asah dari diri kita.Â
Seberapa Yakinkah Kamu dengan Janji Allah?
Melihat kondisi suami yang masih berjuang, membuatku tak terpaku tangan. Alhamdulillah dengan aku menjadi guru TK setidaknya masih ada penghasilan meski tak seberapa.Â
Aku mencoba menambah sumber penghasilan dengan menjadi seorang blogger dan freelance writer. Masih kuingat bulan Ramadhan lalu, aku baru hanya mendapat job-job kecil saja.Â
Tapi aku selalu menanamkan keyakinan surat At-thalaq ayat 2-3 dalam hatiku ketika aku down karena belum ada lagi projek menulis.Â
Ketika aku down karena belum ada projek menulis, aku selalu menenangkan diriku dengan mengatakan ini:
"Tenang lala, Insya Allah akan datang rezeki dari arah yang tidak disangka-sangka."
Seketika hati pun menjadi tenang dan luar biasanya adalah tiba-tiba ada yang menghubungiku entah lewat sosial media atau teman untuk menawarkan projek menulis.Â