Lazada merupakan salah satu platform e-commerce yang sedang berkembang pesat saat ini. Lazada sendiri dirikan pada tahun 2017 oleh Alibaba grup. Profil Perusahaan Lazada merupakan top online retailer Indonesia yang menduduki peringkat ke 4.
E-commerce ini memberikan kesempatan kepada konsumen untuk dapat membeli berbagai jenis produk , mulai dari elektronik, dekorasi rumah tangga, fashion hingga produk kecantikan dan kesehatan. Website yang digunakan lazada sangat user friendly karena memiliki tampilan menarik dan navigasi yang jelas dan panduan yang cukup mudah dimengerti oleh konsumen
Metode pembayaran pada sebuah perusahaan merupakan sistem pembayaran online penjualan e-commerce. Lazada sendiri sangat terkenal dengan system pembayaran COD (Cash On Delivery).
System pembayaran ini sangat memudahkan customer dalam berbelanja online karena pembayaran bisa dilakukan secara tunai kepada kurir ketika pesanan diterima.
Selain pembayaran COD lazada juga memiliki layanan pembayaran via Transfer Bank atau pun melalui internet banking. Untuk program terbaru lazada juga menyedian Pay Letter/metode bayar nanti.
Customer bisa mendapatkan pinjaman dengan bunga nol persen dengan jangka waktu 30 hari. Sedangkan untuk metode cicilan customer dapat mencicil barang dengan tenor 3, 6, dan 12 bulan dengan bunga sebesar 2,95%.
Selain terkenal dengan opsi pembayaran COD (Cah On Delivery) Keunggulan lain dari platform ini adalah banyak promo dan diskon menarik setiap minggunya serta didukung dengan system gratis ongkir yang tentunya sangat menarik minat beli customer.
Selain memudahkan dan memiliki banyak keuntungan untuk para pembeli, lazada juga sangat membantu penjual ukm untuk menjualkan produk produk dari dalam daerah sampai ke luar daerah.
“gimana sih cara berjualan di lazada ?” Langkah pertama untuk bergabung sebagai penjual dilazada cukup download dan masuk ke webstie “Lazada Seller Center”. Setelah itu silahkan isi dan verifikasi semua data yang diperlukan, untuk kategori penjual biasa kamu tidak perlu melampirkan NIB dan Izin Usaha.
NIB dan Izin Usaha hanya diperlukan jika mendaftar Lazz Mall. Verifikasi data pun sangat dibatasi yaitu untuk satu KTP dan KK hanya diperbolehkan satu akun saja, tidak bisa lebih. Yang terpenting juga pastikan alamat toko dan no.rekening yang tercantum sudah sesuai.
Setelah menunggu verifikasi data selama 2×24 jam jika akun sudah terverikasi kamu bisa mulai berjualan dengan mulai mengupload produk.
Dalam mengupload produk dilazada kamu juga perlu memperhatikan beberapa hal, yaitu nama produk, kategori, ukuran foto maksimal 330×330 dan 5000×5000 px.
Semua opsi yang bertanda bintang * wajib di isi. Pastikan dimensi produk dan berat sudah sesuai, karena jika estimasi beban produk lebih berat daripada yang tercantum biaya ongkir akan dibebankan ke seller. Dalam mengisi kategori nama produk di lazada tidak di perbolehkan menggunakan nama nama brand seperti, Gucci, Adidas, Nike dan lain lain. Apabila terdeteksi menggunakan nama brand toko akan dikenakan point penalty. Setelah upload produk langkah selanjutnya dekorasi toko sekreatif mungkin guna menarik daya minat pembeli untuk menunjungi toko dan kamu sudah bisa mulai berjualan melalui PC maupun Handphone.
Komisi Lazada
Untuk besaran komisi lazada Seller LazMall akan dikenakan komisi sebesar 0.9%, dan 4.5% (sebelum PPN) menyesuaikan dengan kategori produk. Biaya komisi tidak termasuk ongkir, voucher, ataupun diskon yang diterapkan oleh seller LazMall. Komisi itu sendiri tidak termasuk dengan Payment Fee sebesar 1.8% dari harga barang untuk seller non LazzMall.
Program gratis ongkir akan dibebankan ke seller apabila toko mengaktifkan program gratis ongkir dengan maksimal belanja Rp. 90.000, fitur gratis ongkir ini sangat menarik minat customer tetapi sebagai seller kita juga perlu mempertimbangkan terlebih dahulu sebelum mengikuti promo tersebut dan pastikan budget harga sesuai supaya seller tidak boncos. Untuk pencairan dana di lazada otomatis setiap satu minggu sekali di hari selasa.
Lazada juga mempunya beberapa fitur promosi berbayar maupun tidak berbayar.
Apabila Performa toko bagus/raport tidak merah, meliputi (positif seller ratting, akumulasi ratting produk, tingkat balas chat dihari yang sama, waktu balas chat, pengiriman tepat waktu, tingkat pembatalan, tingkat pengembalian, jumlah barang per orderdan poin pelanggaran) kita bisa mendapatkan fitur traffic naikkan produk secara gratis.
Fitur ini sangat membantu seller mendapatkan traffic pengunjung dan penjualan secara gratis tanpa perlu bayar.
Namun apabila performa toko jelek, seller tidak bisa mendapatkan fitur traffic naikkan produk. Selain itu untuk promosi tidak berbayar seller juga bisa mengakses di menu promosi kemudian tersedia pilihan campaign. Seller bisa mengikuti campaign yang tersedia yang diadakan oleh lazada dengan memberi potongan harga disetiap produk, pastikan membaca terlebih dahulu syarat dan ketetuan sebelum mengikuti program campaign yang akan didaftarkan.
Selain beberapa fitur yang disediakan oleh lazada seller juga bisa membuat voucher potongan harga, seller followers baru untuk meningkatkan jumlah follow, serta flexi combo/gift gratis disetiap maksimal order.
Promosi berbayar dilazada meliputi, Pencarian Bersponsor dan program Affiliate. Pencairan bersponsor seller cukup mendaftarkan produk yang akan di promosikan dan menetapkan budget anggaran harian.
Untuk analisa produk yang akan di daftarkan bisa melihat performa produk di menu Bisnis Analisis. Sedangkan untuk promo Affiliate lazada adalah program yang memungkinkan penjual online untuk meningkatkan penjualan dengan cara bekerja sama dengan mitra Afiliasi, lazada sendiri telah bekerja sama dengan 2000 mitra afiliasi.
Untuk mengikuti program affiliate biaya komisi akan di potong secara otomatis setelah produk berhasil dijual dengan persentase yang sudah ditetapkan oleh pihak affiliate.
Model sistem umum penjualan di lazada menggunakan B2C yaitu Bussines to Customer , target utama penjualan adalah pembeli individu. Lazada juga menyediakan layanan customer service atau sering disebut live agent yang beroperasional dari jam 09:00 – 21:00 untuk hari senin-jum’at, sabtu sampai jam 17:00 . Kategori
Produk yang tersedia di lazada meliputi:
- -Elektronik
- -Perlengkapan dan peralatan rumah tangga
- -Perlengkapan kebutuhan anak
- -Kesehatan dan Kecantikan
- -Perlengkapan Olehraga
- -Perlengkapan Otomotif
- -Perhiasan , jam tangan
Untuk layanan pengiriman barang lazada menyediakan layanan jasa kirim ke seluruh wilayah indonesia yang bekerja sama dengan GED. Dibeberapa event/promo lazada memberikan fasilitas free ongkir ke seluruh wilayah indonesia guna menarik daya minat para konsumen untuk berbelanja di lazada.
Setelah pesanan di scan dan dibawa oleh kurir otomatis system akan berubah dan muncul tracking pesanan, hal ini sangat memudahkan seller dan customer untuk mengetahui dan memperkirakan jarak waktu pesanan sampai.
Fasilitas return/pengembalian barang lazada menetapkan beberapa ketentuan yang sangat ketat. Hal ini bertujuan untuk mengindari kecurangan oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Untuk barang hilang/lost item biaya akan dibayarkan sesuai dengan harga jual. Jika ditinjau dari sisi auditor program lazada ini sangat bagus karena tidak banyak perusahaan e-commerce menerapkan peraturan dan tanggung jawab penuh atas barang hilang.
Penggunaan akses situs lazada diwajibkan untuk usia minimal 18 tahun dan mengakses dibawah pengawasan orang tua. Konten yang tersedia di lazada hanya ditujukan sebagai bentuk informasi kepada konsumen sehingga sangat tidak dianjurkan untuk usia di bawah 18 tahun mengakses tanpa adanya pengawasan dari wali.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H