Apakah Pertanyaan Utama dari kegiatan yang dilakukan oleh guru dalam tayangan video tersebut?
     Berdasarkan video, maka yang menjadi pertanyaan utama dari kegiatan yang dilakukan oleh guru dalam tayangan video tersebut adalah bagaimana cara mewujudkan kelas yang nyaman dan menyenangkan untuk belajar?. Hal ini dapat diketahui dari kegiatan yang dilakukan yang semuanya bertujuan untuk membuat kelas yang nyaman dan menyenangkan yang diinginkan murid.
Kegiatan/tindakan apa yang dilakukan oleh guru dalam tayangan video yang menggambarkan tahapan:
- Buat pertanyaan utama
     Huruf B pada tahapan BAGJA adalah buat pertanyaan utama. Pertanyaan utama yang dibuat akan menentukan arah penyelidikan kekuatan/potensi/peluang. Pada tahap ini guru bersama dengan rekan sejawat untuk merumuskan pertanyaan utama dari prakarsa perubahan yang akan dilakukan. Pertanyaan utama prakarsa  perubahan adalah bagaimana cara mewujudkan kelas yang nyaman dan menyenangkan untuk belajar?. Setelah guru berbicara dengan teman sejawat dan mengucapkan terima kasih kepada teman sejawat atas disikusi yang telah dilakukan kemarin tentang perubahan yang akan dilakukan. Kemudian guru menulis kalimat "penyemangat belajar" di papan tulis yang membuat siswa sibuk berbisik dengan temannya untuk mendiskusikan kalimat yang ditulis guru.
- Ambil pelajaran
      Ambil pelajaran adalah tahapan BAGJA selanjutnya setelah buat pertanyaan. Pada tahap ambil pelajaran pertanyaan lanjutan disusun untuk menemukenali kekuatan/potensi/peluang lewat penyelidikan. Mengidentifikasi yang terbaik dari yang telah ada. Pada tahap ambil pelajaran guru meminta siswa untuk menjawab pertanyaan guru "apa yang muncul dalam fikiran kalian setelah membaca judul?." Guru mengajukan pertanyaan untuk menggali informasi, pendapat, dan pengalaman murid. Siswa menjawab pertanyaan guru dengan berbagai jawaban, seperti : sarapan pagi, rak buku dan lain sebagainya. Kemudian guru melanjutkan pertanyaannya dengan menanyakan :
"bagaimana membuat kelas yang lebih semangat belajar?"
Kemudian siswa menjawab dengan berbagai jawaban yang mereka fikirkan lalu guru mengajak siswa untuk mengambil pelajaran dari kelas lain untuk menambah inspirasi kelas yang membuat semangat. Kemudian siswa pergi ke kelas lain, lalu mengamati apa saja yang ada di kelas tersebut dan mencatatnya.
- Gali mimpi
     Tahap gali mimpi adalah menyusun deskripsi kolektif bilamana inisiatif terwujud. Membayangkan dan menggambarkan masa depan. Pada tahap gali mimpi  guru menanyakan :
"apa yang disukai dari kelas sendiri?"
"apa yang disukai dari kelas lain?"
Pertanyaan ini dijawab oleh siswa dengan berbagai jawaban dari hasil pengamatan yang telah mereka lakukan. Kemudian guru meminta siswa untuk mengambil alat dan bahan yang telah disediakan di atas meja guru. Alat dan bahan diambil berdasarkan kelompok yang telah dibagikan sebelumnya. Kemudian guru meminta siswa untuk menutup mata dan memikirkan kelas yang mereka sukai. Siswa bersama kelompoknya menggunkan alat dan bahan yang ada untuk menggambar kelas dan isinya yang mereka sukai yang dapat memberi mereka semangat. Setiap kelompok mempresentasikan hasil pekerjaan kelompoknya di depan kelas.
- Jabarkan rencana