Pandangi Foto Anak dan Istri
Bang Toyib mengaku menyimpan foto anak dan istrinya di dompet. Jadi saat kangen orang-orang rumah, dia bisa kapan saja dan dimana saja dapat membuka dompetnya dan memandang potret keluarganya sampai Rasa rindu  terobati.Â
Menurut Bang Toyib, untuk menahan rasa ingin pulang, beda dengan jaman dulu, Â jaman sekarang kan sudah canggih sudah ada handphone yang bisa nyimpan foto, telepon, chatting, dan videocall maka manfaatkanlah kecanggihan itu untuk menjaga komunikasi dan mengobati rindu.
Pastikan Selalu kenyang, Â asupan gizi terpenuhi dengan baik
Agar tidak selalu memikirkan pulang, Bang Toyib berpesan untuk menjaga perut kita supaya selalu dalam kondisi kenyang dengan makanan-makanan yang sehat dan bergizi.Â
Kalau lapar, pikiran akan kemana-mana, termasuk pingin pulang. Jangan biarkan perutmu lapar, Mas
Tubuh harus tetap bugar dengan berolahraga
Bang Toyib berpesan, usahakan tubuh agar tetap sehat dan bugar. Caranya dengan berolahraga secara rutin sehingga pikiran dan stamina bisa fokus dan tidak mudah merasa galau.
Olahraga, minimal pemanasan kayak senam-senam SKJ. Biar bugar dan tidak mudah sakit, Mas
Alihkan dengan Kegiatan yang menyenangkan
Menurut Bang Toyib, rasa Rindu ingin pulang datang ketika pikiran kita sedang kosong dan tidak ada kegiatan. Maka untuk mengatasinya, kita harus isi waktu-waktu luang itu dengan kegiatan yang menyenangkan sampai raasa rindu teralihkan.
Saya biasanya alihkan dengan pergi mancing, Mas. Tapi kalau masa-masa sekarang yang tidak dianjurkan keluar rumah, bisa kamu isi dengan kegiatan indoor aja, misalnya mendengarkan musik K-pop sambil menari-nari boleh juga tuh!
Yap. Begitulah akhir dari artikel ini saya tulis untuk menemani hari anda. Jika dalam artikel yang saya tulis ini ada hal baik, ambil aja. Jika jelek semua, buang saja.
Sekian dan terimakasih!