Mohon tunggu...
Muslifa Aseani
Muslifa Aseani Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Momblogger Lombok

www.muslifaaseani.com | Tim Admin KOLOM | Tim Admin Rinjani Fans Club

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Trip Motoran ke Bali, Ini Dia Tips dan Triknya

10 Agustus 2022   19:16 Diperbarui: 16 Agustus 2022   09:42 806
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tadinya grogi ngelewatin dermaga, masuk ke lambung kapal. Ternyata lancar-lancar saja. Alhamdulillah./Dokumentasi pribadi

Kedua, hindari barang bawaan yang banyak. 

Khusus tips ini, terutama karena saya kurang nyaman nyetir motor dengan printilan tas nempel di badan. 

Kalaupun terpaksa membawa tas kecil, wajib selempang panjang atau talinya bisa dimolorkan. Sampai bisa diselempangkan dengan posisi di depan tubuh (untuk driver), atau tidak terlalu membebani punggung saat jadi mboncenger.

Taman Bung Karno, Tabanan. Lagi-lagi dibantu tripod./Dokumentasi pribadi
Taman Bung Karno, Tabanan. Lagi-lagi dibantu tripod./Dokumentasi pribadi

Ketiga,pastikan selalu menyiapkan uang receh, mulai dari nominal dua ribu rupiah sekali pun. Uang receh ini sangat berguna saat ke toilet, membayar parkir atau memberikan uang pas untuk transaksi apapun. 

Kesan unik, tarif motor 146 ribu di pelabuhan Lembar, jadi menggenap ke 150 ribu. Meski mungkin sebagai 'uang jasa' karena tiket kami dibelikan melalui kartu penyeberangan milik petugas loket, kalau misal membayar pas 146 ribu, petugasnya bisa jadi tidak meminta selisih 4 ribunya :D

Seandainya ndak ke Tanah Lot, puas-puasin update koleksi foto di sini saja dah senaaanggg./Dokumentasi pribadi
Seandainya ndak ke Tanah Lot, puas-puasin update koleksi foto di sini saja dah senaaanggg./Dokumentasi pribadi

Keempat, usahakan untuk memanfaatkan alat bantu seperti handphone holder di area stang motor. 

Saya dan Eli sungguh sangat terbantu oleh alat ini. Kami motoran tetap aman, meski saya sangat tergantung dengan membaca GMaps, selama perjalanan di Bali. 

Kalau di Lombok sih, sepanjang jalur utama area wisata di empat kabupaten di Lombok, saya sudah PEDE dan tidak mengandalkan GMaps. Saya justru suka nyasar, kalau masuk jalan-jalan kecil baru di antar kecamatan. wkwkwkw :D

Sampai di Tanah Lot sekitar jam 3 siang, ramai!! /Dokumentasi pribadi
Sampai di Tanah Lot sekitar jam 3 siang, ramai!! /Dokumentasi pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun