Mohon tunggu...
Murni Rianti
Murni Rianti Mohon Tunggu... Pustakawan - Pustakawan SMK Yudya Karya Kota Magelang

Membaca, menulis, traveling, berkebun, bertanam, kurator, olah raga jalan.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Museum Keluarga

16 Desember 2023   13:46 Diperbarui: 16 Desember 2023   13:51 128
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berada di ruang tamu rumah buyut, aura bangunan lama sangat terasa

Dari Eyang Buyut ke Eyang, dari Eyang ke Ibu

Semua barang yang ada di sini semua barang tinggalan Eyang Buyut

Aku berdiri menikmati foto -foto yang ada di dinding ruang tamu ini.

Foto diriku saat bayi juga terpajang berbingkai kayu tua. 

Kertas di foto itu sudah banyak lubang, disantap ngengat dan rayap

Foto mudanya ibuku juga ada di situ, bersama Eyang Buyut dan Eyang

Ruang yang panjang dan luas ini dulunya garasi

Dialihfungsikan jadi ruang tamu oleh Ibu

Agar banyak orang bisa berkumpul di sini

Saat aku kecil dan remaja menjadikan tempat ini bermain

Dulu kami sering bermain gobak sodor, egrang dan badminton di ruang ini

Mobil sementara diparkir di luar

Saking luasnya halaman rumah buyut 

Ruang tamu itu jadi saksi, betapa pentingnya ruang itu

Tempat berkumpul semua saudara

Sangat ramai saat lebaran

Semua orang yang pernah hadir ke ruang tamu ini -- utamanya keluarga -- setuju jika ruang tamu ini layak menjadi museum keluarga

Kalau saja buyutku penggerak dan jadi pahlawan

Rasanya rumah ini menjadi rumah yang dilindungi negara dan sebagai cagar budaya

Dengan nomor register xxx/ cagar budaya / tahun xxx....

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun