Pada awal PPKM Covid-19, aplikasi ini mendapat perhatian lebih dari kalangan masyarakat khususnya generasi muda, apalagi aplikasi ini sangat mudah untuk digunakan, durasi video yang pendek serta dilengkapi oleh fitur yang menarik menjadikannya popular untuk digunakan khususnya bagi generasi milenial dan Gen Z.
4. Menonton Film
Dengan menonton film seperti drama korea, genre action, horror maupun series lainnya juga dapat membuat kita merasa terhibur dan betah di rumah, dan hal ini dapat mengusir rasa bosan selama masa pandemi Covid-19 yang tidak memungkinkan kita untuk melakukan banyak aktivitas diluar rumah.
5. Mengikuti Pelatihan Online
Nahh ini merupakan kegiatan yang bermanfaat serta dapat meningkatkan performa diri, apalagi di pada masa PPKM yang mengharuskan kita untuk lebih banyak aktivitas di rumah tentunya menjadi hal yang sangat positif jika kita mengambil langkah ini.Â
Dengan kita mengikuti pelatihan online maka dapat memperluas relasi, meningkatkan kepercayaan diri dalam meraih target karir, mendapatkan ilmu yang bermanfaat dan sertifikat serta memperbesar kesempatan dalam mendapatkan pekerjaan, karena ketika kita melamar kerja nantinya pasti akan dimintakan CV.Â
Dan dengan adanya pengalaman pelatihan online maka hal ini bisa menjadi pertimbangan utama HRD dalam merekrut kamu untuk masuk dalam dunia perusahaan, apalagi dengan mengikuti kegiatan pelatihan online berarti mereka dinyatakan ahli dan siap untuk bekerja karena sudah mendapatkan basic skills selama sesi pelatihan tersebut.
REFERENSI
bobobox.com. (2021, November 15). Dari Kopi Dalgona Hingga Croffle, Berikut Ini Adalah Tren di Masa Pandemi. https://bobobox.com/blog/tren-di-masa-pandemi/. Diakses pada tanggal 10 Mei 2023.
ners.unair.ac.id. (2021, Maret 31). Kegiatan di Masa Pandemi Covid-19. http://ners.unair.ac.id/site/index.php/news-fkp-unair/30-lihat/1184-kegiatan-di-masa   pandemi-covid-19. Diakses pada tanggal 10 Mei 2023.
news.un.org. (2023, Mei 5). WHO chief declares end to COVID-19 as a global health emergency.    https://news.un.org/en/story/2023/05/1136367#:~:text=WHO%20chief%20declares  20end%20to%20COVID%2D19%20as%20a%20global%20health%20emergency,     5%20May%202023&text=The%20head%20of%20the%20UN,no%20longer%20a%0global%20threat. Diakses pada tanggal 10 Mei 2023.