Semakin berkembanganya teknologi setiap saat, seharusnya kita bijak dalam menyaring budaya yang tidak sesuai dengan jati diri bangsa. Pada jaman sekarang pemahaman tentang cinta tanah air harus benar-benar dikuatkan terutama di kalangan anak muda, karena merekalah yang menjadi penerus bangsa ini.
Namun yang terjadi budaya-budaya negatif justru semakin berkembang disekitar kita. Pemahaman siswa yang masih sedikit tentang sejarah perjuangan bangsa adalah salah satu faktor yang dapat mempengaruhi sikap cinta terhadap tanah air. Hal ini dapat dilihat dari materi yang disampaikan oleh guru khususnya dalam pembelajaran kurang luas, serta penyampaian guru yang hanya menekankan pada hasil belajar saja.Â
Jadi ketika proses pembelajaran disekolah peserta didik kurang diberikan pemahaman secara mendalam tentang sejarah perjuangan bangsa, lambat laun nantinya mungkin akan mempengaruhi lunturnya rasa cinta tanah air.
Cara Perlahan Menumbuhkan Rasa Cinta Tanah Air.
Salah satu cara untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air adalah dengan menumbuhkan rasa bangga terhadap tanah air melalui proses pendidikan di sekolah, dan bukan hanya sekedar sebagai materi mata pelajaran saja atau yang hanya di arahkan pada aspek akademik pelajaran yang berpatokan pada kurikulum pemerintah, upaya menumbuhkan rasa cinta tanah air juga dapat dilakukan melalui media lagu-lagu nasional dan lagu daerah yang ada di Indonesia.
Dengan kita memulai dengan hal-hal kecil sebagai wujud cinta tanah air, kita akan terbiasa dan selalu bangga terhadap karya-karya yang diciptakan di negara ini.Â
Ada banyak cara untuk menunjukkan bahwa kita cinta terhadap tanah air ini, salah satunya yaitu dengan membeli dan menggunakan produk lokal, kemudian ikut mempromosikan barang tersebut secara meluas misalnya di media sosial.Â
Penggunaan media sosial dalam mempromosikan suatu produk akan berdampak signifikan, karena jangkauan pemasarannya sangat luas dan semua produsen lokal nantinya akan bisa menjadi daya tarik warga lokal maupun mancanegara.Â
Adapun produk lokal dapat berupa kain, busana, sepatu, teknologi, furnitur, perkakas, dan lain-lain. Hal demikian bisa menjadikan kita semakin bangga dan cinta terhadap tanah air Indonesia.
Namun yang menjadi perhatian khusus yaitu arus globalisasi yang semakin berkembang dengan pesat yang tidak dapat dibendung. Selain itu meningkatnya produk dalam negeri yang merajalela sehingga menguasai pasar di Indonesia, mungkin ada banyak produk dalam negeri yang diproduksi dan dijual.Â
Namun pada kenyataanya masih banyak masyarakat yang lebih tertarik pada produk luar negri daripada produk dari dalam negri, dengan alasan yang bermacam-macam misal barang impor memiliki kualitas yang lebih bagus dengan harga lebih terjangkau, itulah yang menjadi polemik masih meningkatnya suplai barang impor. Hal demikian disebabkan karena adanya era globalisasi telah menguasasi segala kebutuhan hidup masyarakat terutama di Indonesia.