Mohon tunggu...
Muhammad Aji Lampang
Muhammad Aji Lampang Mohon Tunggu... Mahasiswa - Pelajar

Introvert, bodoh, dan tidak berbakat

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Perbedaan dari Pasar Monopolistik dan Pasar Oligopoli

27 November 2022   14:14 Diperbarui: 27 November 2022   20:29 460
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

 Sebuah perusahaan dagang  yang memproduksi shampo seperti clear, dove, lifeboy, dan juga shampo Pantene di Indonesia yang melakukan persaingan baik dari segi harga, kualitas, maupun segi kuantitas. Dimana dalam beberapa perusahaan akan selalu melakukan inovasi-inovasi baru guna mampu bertahan dalam pasar ini. Inovasi-inovasi baru dari produsen akan membawa dampak pada Produsen lainnya sehingga mereka juga melakukan inovasi-inovasi baru pada produk mereka. Bukan hanya produk, produsen juga melakukan sebuah promosi yang pastinya menarik agar dapat membuat konsumen yang melihat iklan mereka tertarik untuk membeli atau memakai produk mereka. Walaupun begitu, biaya yang dikeluarkan untuk iklan pastinya sangat banyak keluar agar para produsen tersebut dapat memperluas pasar mereka.


B. Pasar persaingan Oligopoli


 Pasar persaingan Oligopoli adalah persaingan pasar yang dimana hanya terdapat beberapa (sedikit) penjual atau produsen dalam persaingan pasar dan produk yang ditawarkan mirip. Dalam persaingan pasar ini perusahaan memiliki pengaruh yang sangat besar dalam pasar sehingga tindakan atau perilaku yang dilakukan oleh perusahaan dapat memengaruhi perusahaan lainnya.

1). Karakteristik pasar persaingan Oligopoli :

* terdapat banyak konsumen dan memiliki sedikit produsen dalam pasar ini.

* penggunaan iklan sebagai media promosi sangat intensif karena produsen atau penjual harus terus memperkenalkan produk mereka demi memperluas pasar mereka dan media iklan ebagai promosi juga biasanya memgeluarkan biaya yang tidak sedikit dikarenakan para penjual atau produsen mesti membuat sebuah promosi iklan yang sangat menarik demi mendapatkan konsumen.

* produk yang ditawarkan sejenis namun memiliki karakteristik berbeda (corak, merek, dan sejenisnya) sehingga barang atau produk yang tersedia di pasar bervariatif.

* setiap keputusan atau tindakan yang dilakukan perusahaan memengaruhi perusahaan lainnya dan juga pasar karena produsen atau penjual lainnya mesti dapat ikut bersaing dan memyesuaikan produknya terhadap zaman atau perkembangan teknologi.

* bentuk kompetisi yang dilakukan perusahaan adalah harga dan non harga.

2). Kelebihan pasar persaingan Oligopoli :

* penjual atau produsen dapat memanfaatkan teknologi yang telah berkembang untuk melakukan penelitian atau riset dan juga perkembangan produknya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun