Sesuatu yang unik dan berbeda lebih berpotensi untuk menjadi "viral", dan spirit "Sapere Aude" menjembatani peluang tersebut.
Kreativitas yang disalurkan lewat dunia digital adalah kombinasi yang tepat di era kontemporer ini, sebab itu sama halnya seperti memancing di sungai yang dilimpahi ikan gemuk.
Akan tetapi, bersaing di dunia digital tentulah tidak mudah. Bahkan dalam beberapa momen, kepopuleran sesuatu terjadi begitu saja tanpa alasan yang jelas. Inilah yang membuat label "viral" sulit dicapai: kadang-kadang mirip seperti mesin yang bergerak acak.
Seseorang boleh saja menawarkan produk yang luar biasa unik dan segar, tetapi dalam persaingan yang sulit, mungkin produknya akan kalah oleh sesuatu yang sebenarnya tidaklah unik, tetapi dikemas dan dipromosikan dengan lebih menarik.
Karenanya, semangat "Sapere Aude" ala UMKM tidak saja menuntut inovasi dan kreativitas, tetapi juga pemasaran yang ulung. Pada titik ini, pelaku UMKM membutuhkan mitra kerja yang membantunya dalam pemasaran, bahkan sekaligus pengantaran.
Membangun produk yang kreatif dan berbeda serta pengaturan keuangan mungkin dapat ditangani secara mandiri oleh pelaku UMKM, tetapi perihal distribusi produk ke tangan konsumen adalah persoalan lain.
Di sinilah perusahaan pengiriman logistik dibutuhkan. Tanpanya, digitalisasi UMKM hampir mustahil untuk dikembangkan. Upaya untuk menjangkau pasar yang luas akan meniscayakan kemitraan di antara keduanya.
Hingga kini, kakak perempuan saya sering mengandalkan JNE untuk mendistribusikan produk ibu saya. Selain karena gerainya ada di mana-mana dan dekat rumah, layanan yang ditawarkan JNE begitu beragam serta bertitik-tolak pada kebutuhan pelanggan.
Hal tersebut melahirkan kenyamanan, khususnya bagi kakak perempuan saya, karena lebih adaptif dan "kekinian". Yang dimaksud "kekinian" adalah tersedianya aplikasi MY JNE yang merangkum semua fitur dalam satu aplikasi, dan itu jelas kekinian dan lebih praktis.
Selain itu, bermitra dengan JNE adalah sesuatu yang bisa meningkatkan citra produk, sebab JNE sendiri telah 31 tahun menjadi andalan bagi masyarakat. Dan hal penting lainnya adalah, ongkos kirim sangat terjangkau dan itu membuat harga produk lebih stabil.
Ketika UMKM berhasil menghadapi suatu perubahan dan menyediakan penawaran pasar yang memiliki kualitas unggul namun dengan harga produk yang terjangkau, maka pada saat itulah pelaku UMKM memiliki "keunggulan diferensial" atas pesaing-pesaingnya.