Mohon tunggu...
Felix Tani
Felix Tani Mohon Tunggu... Ilmuwan - Sosiolog dan Penutur Kaldera Toba

Memahami peristiwa dan fenomena sosial dari sudut pandang Sosiologi. Berkisah tentang ekologi manusia Kaldera Toba.

Selanjutnya

Tutup

Nature Artikel Utama

Pulau Tulas, Permata Hijau di Biru Tao Silalahi Kaldera Toba

1 April 2024   15:44 Diperbarui: 2 April 2024   02:26 1602
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Permata hijau Pulau Tulas di Tao Silalahi tampak dari Bukit Tulas alias Bukit Burung, Desa Siboro (Foto: medan.tribunnews.com)

Para pelancong itu juga "menemukan" Bukit Tulas sebagai titik pandang terbaik untuk menikmati eksotisme pulau mungil itu. Bukit itu mereka juluki "Bukit Burung". Mungkin karena dari kejauhan bukit itu membentuk citra burung yang sedang minum air danau.

Pelancong-pelancong penikmat alam itu menemukan fakta bahwa Pulau tulas lebih indah dipandang dari jauh ketimbang dilihat dari dekat. Ada sejumlah pelancong yang pergi ke sana, naik perahu warga lokal dengan ongkos Rp 15,000 per kepala. Tapi sesuatu yang terlihat indah dari jauh, belum tentu tampak indah dari dekat. Seperti bulan yang indah hanya jika dilihat dari bumi.

Menggelar konser di Bukit Tulas atau Bukit Burung, dengan latar belakang Pulau Tulas, adalah satu cara terindah untuk menikmati keelokan pulau itu. Menikmati sekaligus harmoni alunan musik yang indah, lantunan vokal yang merdu, dan latar belakang pulau yang eksotis bukanlah pengalaman yang biasa-biasa saja. Alam Tulas serasa bernyanyi hanya untukmu.

Musisi Batak, Vicky Sianipar sudah membuktikan itu. Suatu hari di tahun 2021 dia dan teman-temannya, antara lain Aksan Sjuman, Titi DJ, Reza Artamevia, dan Alsant Nababan, mengelar konser "Nyanyian Danau Toba" di Bukit Tulas. Menonton konser itu di YouTube memberikan pengalaman luar biasa. Musik dan vokal penyanyi terdengar lebih indah, dan alam Pulau Tulas juga terlihat menjadi lebih indah.

[Video: Titi DJ menyanyikan lagu "Arga Do Bona Ni Pinasa" dengan latar belakang Pulau Tulas dalam konser "Nyanyian Danau Toba" tahun 2021.]

Ketiga unsur itu, musik, vokal, dan alam bersinergi menghasilkan keindahan baru yang sempurna. Semisal Titi DJ terlihat lebih cantik, suaranya terdengar lebih merdu, musik gondang dan seruling Batak terdengar lebih indah, gebukan drum Aksan terasakan lebih magis, dan Pulau Tulas tampak menjadi lebih elok.

Barangkali konser musik di bibir tebing Kaldera Toba, seperti dilakukan Vicky Sianipar dan kawan-kawan, adalah sebuah kemasan wisata mata, telinga, dan rasa yang layak dikembangkan di Tulas. Tidak cukup menggelar konser secara insidental, tapi baiklah jika dia menjadi agenda tetap dalam Kalender Wisata Kaldera Toba. Tak hanya Vicky Sianipar, tapi juga musisi lain yang berkaliber nasional atau internasional.

Bahkan tidak hanya konser musik. Suatu sendratari kolosal juga sangat pantas digelar di sana. Pun dengan sebuah pertunjukan "Opera Batak" -- paduan drama, tari, musik, dan nyanyi -- yang, tentu saja, sudah direvitalisasi menjadi sebuah pertunjukan "kelas dunia". (eFTe)

***

Catatan Kaki:

[1] "Apa sesungguhnya nama istri Datu Parulas Parultop?", marga.siboro.org.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Nature Selengkapnya
Lihat Nature Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun