Mohon tunggu...
Monika Ekowati
Monika Ekowati Mohon Tunggu... Guru - Seorang biarawati Tarekat SND--> ARTIKEL yang kutulis ini khusus untuk KOMPASIANA Jika muncul di SITUS lain berarti telah DIJIPLAK tanpa IJIN PENULIS !

Betapa indahnya hidup ini, betapa saya mencintai hidup ini, namun hanya DIA yang paling indah dalam Surga-Nya dan dalam hidupku ini, saya akan mencintai dan mengabdi DIA dalam hidupku ini ARTIKEL yang kutulis ini khusus untuk KOMPASIANA Jika muncul di SITUS lain berarti telah DIJIPLAK tanpa IJIN PENULIS !

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mengenal Keajaiban Papirus sebagai Kertas Kuno

15 Mei 2021   11:51 Diperbarui: 15 Mei 2021   11:51 940
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Demonstrasi mengolah Papirus ( dok pri )

Batang bagian dalamnya   direndam  dan dikeringkan. Batang yang telah berbentuk serat ini lantas dianyam hingga mirip berbentuk tikar.Tikar papirus lantas dibasahi dan ditekan. Hal ini memungkinkan anyaman menjadi bersatu akibat getah lengket yang terkandung di dalamnya.

Demonstrasi mengolah Papirus menjadi kertas ( dok pri )
Demonstrasi mengolah Papirus menjadi kertas ( dok pri )
Lembaran papirus selanjutnya dikeringkan di bawah sinar matahari. Jika diperlukan, permukaan lembaran bisa dipoles agar semakin halus.Tergantung pada kebutuhan, lembaran papirus bisa digunakan apa adanya atau disambung hingga membentuk gulungan. Sesudah  itu  siap ditulisi.  Saat  ini  Papirus  tidak  hanya  untuk  bahan  tulisan  tapi  juga untuk  dasar  lukisan.  Di  Show room  ini  banyak  terpajang  tulisan  dan  lukisan  dari  bahan  dasar  Papirus dan  harganya  sangat  mahal. Menjadi  pesona  seni  tersediri  yang  menjadi  kebanggaan  kota  Mesir.

Ada  3  Macam  Tulisan Papirus  yang  Terkenal  dan  Tertua

Kami  tidak  hanya  mendapat  ilmu  pengetahuan, bagaimana  cara  membuat  kertas  Papirus, tapi  juga  diterangkan  tentang  Naskah  yang  ditulis  di  papyrus, selain  Kitab  Suci  Perjanjian  Lama  dan  Perjanjian  Baru, juga ada  naskah ilmu  pengetahuan yang  tertua  dan  terkenal.  Mr  Ahmed yang  mengadakan  demonstrasi  pembuatan  Papirus  itu  membagikan  brosur  kepada  kami, agar  memperjelas kami  untuk  memahami tentang  naskah  terkenal.

Dalam  rombongan  kami  banyak  anak  remaja bahkan  bisa  disebut  anak  kecil  yang  ikut, maka  pengetahuan  ini  sangat  berarti  bagi  mereka  sebagai  pengetahuan  yang  mungkin  tidak  penah  diterima  di bangku  sekolah. Saya  sendiri  sangat  terkesan  dengan  acara  ini yang  menambah  pengetahuan  dan  pencerahan. Naskah  yang  terkenal  dan  temasuk  naskah  tertua  adalah  sebagai  berikut:

demonstrasi mengolah Papirus ( dok pri )
demonstrasi mengolah Papirus ( dok pri )
Demonstrasi mengolah Papirus ( dok pri )
Demonstrasi mengolah Papirus ( dok pri )
 Ebers Papyrus  (Papirus Ebers )

Papirus ini dinamakan sesuai penemunya George Ebers Maurice, seorang Egyptologist Jerman yang menemukannya pada tahun 1873. Naskah ini dibuat sekitar tahun 1.550 SM dan merupakan salah satu teks medis tertua yang dikenal dunia. Bertuliskan  tentang anatomi  tubuh  dan  pengetahuan  medis.

Papirus ini menunjukkan bahwa orang Mesir kuno telah mengetahui adanya   bahwa jantung   memompa   darah ke seluruh   tubuh,  adanya  pembuluh  darah.   Betapa  menakjubkan  bahwa  Papirus Ebers juga berisi sekitar 700 resep obat tradisional dengan berbagai kegunaan  semisal   pengobatan untuk gigitan buaya, untuk mengendalikan hama dalam rumah, hingga mengobati nyeri kuku.

2. Turin Papyrus (Papirus Turin)

Papirus  ini  ditemukan  sudah tidak utuh lagi ini disimpan di Museum Mesir di Turin, Italia.  Naskah ini berasal dari dinasti ke-19 (1.292-1.190 SM) dan berisi kronologi raja-raja Mesir. Sayangnya, bagian awal dan akhir dari papirus ini telah hilang.

Papirus Turin diterbitkan oleh Ramses II dan dianggap tidak berlaku lagi seiring berakhirnya pemerintahannya. Papirus Turin penting karena berisi catatan mengenai nama dan waktu pemerintahan berbagai raja di  Mesir  lengkap  tertulis   dalam tahun, bulan, dan hari.

Lukisan dan tulisan diatas Papirus ( dok pri )
Lukisan dan tulisan diatas Papirus ( dok pri )
3. Rhind Papyrus   Papirus Rhind 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun