Mohon tunggu...
Monang Ranto Vaber Simamora
Monang Ranto Vaber Simamora Mohon Tunggu... Pemuka Agama - Suami dari seorang istri dan seorang gembala jemaat.

Perintah itu pelita, ajaran itu cahaya, dan teguran yang mendidik itu jalan kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Tuhan dan Aku

21 Agustus 2022   01:47 Diperbarui: 21 Agustus 2022   08:26 579
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

c. Pemberian paling besar.

Allah Bapa baik kepada semua orang. Ia memberikan Mahatari, hujan, dan segala yang ada di atas bumi kepada semua manusia. Semua itu diberikan tanpa memandang suku, agama, ras dan golongan manusia. Semua manusia dapat menikmati semua anugrah dari Tuhan selama ia hidup. Udara dan kebahagian dalam hidup ini merupakan karunia-Nya.

Tetapi pemberian Tuhan yang paling besar adalah keselamatan. Semua yang Dia berikan di dunia ini seperti makanan dan minuman hanya sebatas di dunia ini saja, itu tidak berlaku kekal. Tetapi keselamatan yang Ia karuniakan berlaku kekal. Tuhan memberikan manusia keselamatan kekal kepada semua orang. Siapa yang mau menerima pemberian itu, dialah yang akan memiliki keselamatan tersebut.

d. Undangan paling luas.

Tuhan mengundang semua orang untuk datang kepada-Nya. Ia mengundang semua para penyihir, penyembah berhala, orang cabul, pemain judi (slot), pezinah, pelukis najis, pecandu ciu (miras) dan rokok dll, untuk datang kepada-Nya. Datang dan bertobat dari semua dosa-dosa mereka. Tuhan mengundang semua manusia berdosa, karena memang tidak ada seorang pun yang tidak berdosa. Kita semua ada dalam kenajisan dosa. Ya, Tuhan Yesus mengundang kita semua untuk datang kepada-Nya.

Tuhan ingin kita semua meninggalkan ilah-ilah ciptaan kita sendiri yang kita warisi dari nenek moyang kita. Ilah-ilah palsu yang diciptakan oleh leluhur kita. Ilah-ilah ini diberikan penghormatan dan ditempelkan sifat-sifat kemahakuasaan kepadanya padahal ilah itu tidak ada. Ilah palsu itu adalah iblis yang memperdaya kita, dan mengikat kita turun temurun. Tuhan Yesus mengundang kita dan meninggalkan semua itu.

e. Syarat paling mudah.

Syarat untuk selamat adalah iman. Beriman kepada pengorbanan Kristus di kayu salib untuk pengampunan dosamu maka kamu akan selamat. Tuhan berkata tanpa iman tidak ada seorang pun yang akan melihat Dia. Karena itu hanya melalui iman kepada Yesus Kristus, manusia bisa selamat.

Manusia tidak bisa menyelamatkan dirinya dengan cara apapun. Manusia tidak dapat menyelamatkan dirinya dengan amal baik. Karena dosa harus dihukum. Dosa dihukum itulah keadilan. Jika dosa tidak dihukum maka itu tidak adil. Karena Tuhan adalah Allah yang Maha adil pasti Dia akan menghukum dosa.

f. Penyelamatan paling hebat.

Penyelamatan yang paling hebat telah dilakukan oleh Tuhan Yesus. Dia rela menggantikan semua manusia dihukum. Hukuman yang seharusnya manusia terima, digantikan oleh Tuhan Yesus. Tuhan Yesus menanggung dosa seisi dunia dalam diri-Nya. Dia memenuhi keadilan-Nya, bahwa dosa harus dihukum. Dia memenuhi hukum-Nya sendiri bahwa dosa harus dihukum.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun