3. Minum sambil duduk
 Rasullulah melarang umatnya untuk minum dalam kondisi berdiri, sebagamana dalam sabdanya:
"Jangan kalian minum sambil berdiri ! Apabila kalian lupa, maka hendaknya ia muntahkan !" (HR. Muslim)
lagi-lagi hal ini dibuktikan dengan adanya ilmu pengetahuan larangan ini berakibat pada kesehatan manusia yaitu apabila minum dilakukan sambil berdiri, maka ia akan menyebabkan jatuhnya cairan dengan keras ke dasar usus, menabraknya dengan keras, jika hal ini terjadi berulang-ulang dalam waktu yang lama akan menyebabkan melar dan jatuhnya usus, yang menyebabkan pernah sekali minum sambil disfungsi pencernaan.
4. Bersiwak
Anjuran Rasullulah untuk bersiwak sebagaimana sabda Rasulullah :
"Siwak merupakan kebersihan bagi mulut dan keridhaan bagi rabb" (Hr. Ahmad, Irwanul ghalil no. 66)
zaman dahulu sebelum ditemukannya pasta gigi Rasulullah adalah orang pertama yang memperhatikan kebersihan mulut, beliau membersihkan mulutnya dengan siwak setiap kali ingin melakukan shalat. Manfaat siwak hampir sama dengan pasta gigi yang ada dizaman sekarang yaitu untuk menjaga kebersihan di area mulut, dan mencegah bau mulut.
Alangkah indahnya anjuran yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW, yang semuanya mengandung kebaikan untuk kita semua, hal yang tidak sulit untuk dilakukan tetapi sangat bermanfaat untuk kesehatan kita.
Semoga kita selalu bisa mengikuti semua hal yang dianjurkan oleh Nabi Muhammad SAW.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H