Bahasan sebelumnya menjelaskan tentang bagaimana dinamika kepribadian Dahlan Iskan yang menghasilkan kesimpulan bahwa dahlan memiliki minat sosial yang tinggi dimulai dipengaruhi oleh setiap dinamika perkembangan yang terjadi pada masa sebelumnya, pada bahasan kali ini penulis mencoba mengklasifikasikan tipe kepribadian Dahlan berdasarkan tipe kepribadian yang dikemukakan Adler.Â
Penulis mengklasifikasikannya berdasarkan hasil dari dinamika kepribadiannya selama usia perkembangannya yaitu minat sosial tinggi dan orientasinya pada pencapaian superioritas pribadi yang tinggi.
Berdasarkan sumber yang ada penulis mengkalsifikasikan dahlan iskan kedalam tipe kepribadian adler yaitu Social useful type Merupakan tipe kepribadian yang paling sehat, apabila mendapatkan masalah seseorang dengan tipe kepribadian ini akan menghadapinya secara langsung dan menyelesaikannya.Â
Berorientasi pada sosial dan siap untuk bekerja sama dengan orang lain untuk memenuhi tugas-tugas kehidupan. Social useful type dimana kita berdampingan dengan orang lain dan berperilaku sesuai dengan kebutuhan mereka. Orang-orang tersebut mengatasi permasalahan hidup dengan mengembangkan kerangka sosial dengan baik.Â
Klasifikasi ini dapat dbuktikan dengan biografi yang menyatakan dahlan iskan akan turun langsung untuk dapat meyelesaikan masalah. Ia juga dapat berprilaku sesuai dengan tugas yang diberikan. Dia dapat menjalankan perusahaanya dengan baik.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H