Masjid CengHo dilengkapi dua menara mirip pagoda berwana merah, yang masing-masing diberi nama "Habluminallah" dan "Hambluminannas" --"hubungan manusia dengan Allah" dan "hubungan dengan sesama manusia".Â
Kedua menara itu punya lima tingkat, yang melambangkan shalat lima waktu dalam sehari.Â
Tinggi menara mencapai 17 meter; simbol dari jumlah rakaat yang harus dikerjakan setiap Muslim dalam sehari.
Di dalam masjid, pengunjung akan mendapati warna dominan merah yang identik dengan budaya Tionghoa.Â
Desain daun pintu utama, pancang-pancang, dan ornamen pagar pembatas di bagian atas kian mempercantik tampilan interior masjid yang kental nuansa Tionghoa.
Demikian pula dengan mimbar masjid yang merupakan paduan Tionghoa Palembang.
Di gerbang atau gapura masjid yang bergaya Tiongkok, dengan pilar merah dan atap limas berwarna kuning emas, terdapat sebuah papan nama bertuliskan "Masjid Muhammad Cheng Hoo", lengkap dengan aksara Mandarin.