Oleh :
Merliana Nur Rohmah
Dr. H Asep Qustolani, S.E.,M.M
Email : asepquinn@unma.ac.id
merliananurr@gmail.com
  Sejak pandemi COVID-19 menyebar di seluruh dunia pada tahun 2020, hampir semua aspek kehidupan mengalami perubahan yang sangat besar, termasuk dunia kerja. Salah satu perubahan terbesar yang terjadi adalah peralihan dari sistem kerja konvensional yang mengharuskan karyawan hadir di kantor menjadi sistem kerja jarak jauh. WFH ini diterapkan dengan tujuan utama untuk melindungi kesehatan masyarakat dan mengurangi penyebaran virus. Meskipun awalnya dimaksudkan sebagai solusi sementara, WFH telah berkembang menjadi model kerja yang diterapkan secara permanen oleh banyak perusahaan dalam beberapa tahun terakhir bahkan setelah pandemi mereda.
   Bagaimana karyawan bekerja dan seberapa produktif mereka sangat dipengaruhi oleh penerapan WFH. Beberapa orang menganggap bekerja dari rumah menyenangkan, memberikan fleksibilitas waktu dan mengurangi stress yang terkait dengan perjalanan ke kantor. Namun, bagi orang lain ini justru menimbulkan masalah baru, seperti gangguan di lingkungan rumah kesulitan menjaga keseimbangan antara kehidupan pribadi, pekerjaan dan kurangnya interaksi sosial dengan rekan kerja yang dapat mempengaruhi kolaborasi tim.
    Di tengah perbedaan pendapat, penting untuk mempertimbangkan bagaimana WFH berdampak pada produktivitas sumber daya manusia. Semua bisnis tentunya berusaha untuk mencapai tujuan produktivitas kerja yang optimal. Namun, bagaimana hasil kerja dan kinerja karyawan akan dipengaruhi oleh perubahan pada model kerja ini? Dengan mempertimbangkan berbagai komponen yang memengaruhi efisiensi sistem kerja jarak jauh, artikel ini bertujuan untuk menyelidiki pengaruh WFH terhadap produktivitas sumber daya manusia. Perusahaan dapat mengoptimalkan penerapan WFH dengan pemahaman yang lebih mendalam tentang komponen ini untuk meningkatkan produktivitas dan menghasilkan kesejahteraan karyawan yang seimbang.
Faktor yang Mempengaruhi Produktivitas Sumber Daya Manusia dalam WFH
1. Lingkungan Kerja yang Nyaman
Lingkungan kerja yang nyaman adalah salah satu faktor penting yang mempengaruhi WFH. Bekerja dari rumah mungkin lebih nyaman bagi beberapa orang karena tidak ada gangguan dari rekan kerja atau perjalanan yang memakan waktu. Namun, bagi orang lain lingkungan rumah mereka dapat menjadi sumber distraksi seperti gangguan dari keluarga atau pekerjaan rumah tangga dan bagi mereka yang memiliki ruang kerja yang nyaman dan ruang pribadi yang terpisah cenderung lebih produktif.
2. Manajemen Waktu
Karyawan saat WFH memiliki fleksibilitas yang lebih besar dalam mengatur waktu kerja mereka. Karena mereka bisa bekerja sesuai dengan ritme alami mereka fleksibilitas ini dapat meningkatkan produktivitas. Namun, tanpa manajemen waktu yang baik, beberapa karyawan mungkin kesulitan memprioritaskan tugas-tugas mereka yang pada gilirannya akan mengurangi kinerja mereka. Akibatnya, sangat penting untuk memiliki jadwal yang jelas dan menetapkan waktu tertentu untuk istirahat dan bekerja.