Mohon tunggu...
Medio Podcast Network
Medio Podcast Network Mohon Tunggu... Lainnya - Medio by KG Media

Medio, sebagai bagian dari KG Radio Network yang merupakan jaringan KG Media, hadir memberikan nilai tambah bagi ranah edukasi melalui konten audio yang berkualitas, yang dapat didengarkan kapan pun dan di mana pun. Kami akan membahas lebih mendalam setiap episode dari channel siniar yang belum terbahas pada episode tersebut. Info dan kolaborasi: podcast@kgmedia.id

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Ingin Pelanggan Terus Membeli Produk? Pahami Cara Memuaskan Pelanggan!

10 Juli 2022   19:18 Diperbarui: 10 Juli 2022   19:35 140
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Oleh: Fauzi Ramadhan dan Fandhi Gautama

Bagi pebisnis, pelanggan seringkali dianggap sebagai "raja". Istilah ini mengakar kuat sebab adanya tuntutan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada mereka agar bisnis mendapat umpan balik positif. 

Selain itu, bisa dikatakan bahwa pemasukan dan kemajuan bisnis berasal dari pelanggan sehingga perlu adanya pelayanan terbaik bagi mereka. 

Namun, untuk dapat memberikan itu, pebisnis harus pintar-pintar melihat dari mana sumber kepuasan pelanggan. Dengan demikian, pelayanan terbaik dapat diberikan kepada pelanggan. 

Tung Desem Waringin, pengusaha sukses dan juga motivator marketing, membagikan apa saja yang menjadi sumber kepuasan pelanggan ketika membeli suatu produk dalam episode "Darimana Sumber Kepuasan Pelanggan Berasal" siniar Smart Inspiration edisi Smart Business.

1. Karyawan yang Perhatian 

"Karyawan yang perhatian menimbulkan kepuasan pelanggan sebesar 29 persen," ungkap Tung Desem. Menurutnya, besarnya persentase tersebut membuat sumber kepuasan pelanggan ini berada di urutan pertama sehingga pebisnis perlu mencatat ini baik-baik. 

Menurut Tung Desem, karyawan yang perhatian ditunjukkan dengan adanya manner, seperti menyapa, menyebutkan nama, dan memandang mata pelanggan. "Jika Anda menginginkan jatuh cinta, sering-seringlah pandang mata," candanya. 

2. Karyawan yang Berusaha Berjuang untuk Pelanggan 

Tak hanya perhatian, sumber kepuasan pelanggan juga datang dari karyawan yang berusaha memuaskan pelanggan secara konkrit dengan tindakan. "Effort lebih dari sekadar tugas yang diberikan," tambahnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun