Sambutan pertama dari tuan rumah diwakili oleh pak Mustofa Saadji selaku Brand Manager, yang memperkenalkan produk-produk dari es krim Campina. Saya sendiri baru tahu kalau ternyata produk Campina itu terdiri dari 80 jenis es krim. Wah banyak juga ya!
Untuk acara special ada ice cream Cake. Sedangkan inovasi terbaru dari Campina adalah LuVe Litee yang merupakan es krim low fat dan 100% non dairy pertama di Indonesia. Produk ini menjadi pilihan utama bagi konsumen yang menjalani diet, gaya hidup vegan dan lactose intolerance.
Sejarah berdirinya es krim Campina
Sebelum mulai berkeliling melihat situasi pabrik, bapak Soekaryono sebagai Public Affair Officer menceritakan sejarah awal berdirinya PT Campina.
Pada tahun 1973 ice cream buatan pak Darmo semakin di kenal dan menjadi favorit masyarakat, yang selanjutnya mengundang Guberur Jawa Timur waktu itu HM. Noer berkunjung ke pabrik.
Lama kelamaan bisnis itu berkembang pesat, sehingga pada tahun 1984 pindah ke Kawasan SIER Surabaya seiring dengan meningkatnya varian produk dan cara penjualan yang makin beragam. Â
Kemudian tahun 1994 bergabunglah keluarga bapak Sabana Prawirawidjaja dari PT Ultra Jaya Milk Industry dalam kepemilikan saham, sehingga berganti nama menjadi PT Campina Ice Cream Industry. Dan semakin mengukuhkan Campina menjadi produsen es krim terbesar.
Campina semakin berkembang pesat memperkuat produknya, salah satunya dengan melakukan kerjasama bersama jaringan TV Kabel khusus untuk tayangan anak-anak Nicklodeon. Campina menjadi satu-satunya pemegang lisensi produk es krim "Spongebob" dan "Avatar" di Asia Tenggara.
Bapak Karyono juga menjelaskan tentang komitmen Campina yang selalu memegang teguh prinsip usaha "bersahabat dengan lingkungan". Hal ini diwujudkan dalam bentuk partisipasi dalam menjaga keseimbangan alam untuk mengurangi pemanasan global. Beberapa contoh kegiatan yang sudah dilakukan adalah :
- Penanaman 1.000 pohon di Banda Aceh
- Adanya Roof Top Organic Garden di lingkungan pabrik
- Pengolahan sampah menjadi kompos
- Mewujudkan gaya hidup sehat        Â