Selayang pandang Museum Dr. Soetomo SurabayaÂ
Dengan mendatangi Museum Dr. Soetomo setidaknya menjadi pengingat sekaligus inspirasi buat kita semua terutama kalangan terpelajar (pelajar, mahasiswa, ahli sejarah dan pemerhati sejarah lainnya) akan daya juang Dr. Soetomo bagi negeri tercinta ini.Â
Awalnya organisasi ini bertujuan untuk memajukan bidang perekonomian seperti pertanian, perdagangan dan peternakan di kawasan Jawa dan Madura. Lambat laun garis perjuangannya pun berubah dari sekadar organisasi untuk memajukan perekonomian menjadi organisasi untuk mewujudkan Indonesia merdeka yang berdaulat, adil, dan makmur.Â
Sementara itu kalau sebelumnya pendopo kompleks Gedung Nasional Indonesia (GNI) tampak kosong, berbarengan dengan diresmikannya Museum Dr. Soetomo beberapa tahun lalu itu, kini pendopo yang cukup megah itu diisi dengan berbagai koleksi foto sejarah keluarga dan gerak perjuangan Dr. Soetomo dalam mendirikan organisasi Budi Utomo untuk kebangkitan nasional.
Dr. Soetomo semasa hidupnya juga aktif mendirikan majalah berbahasa Jawa. "Penjebar Semangat" nama media itu. Majalah ini bukan hanya untuk konsumsi kaum pribumi di Pulau Jawa melainkan sampai tembus ke luar negeri dengan bahasa setempat. Gedung majalah Penjebar Semangat berada di belakang pusara Dr. Soetomo.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H