Batinku, lebih baik naik KRL supaya tidak kena macet. Meskipun berdiri, setidaknya kita tidak merasa kesal karena terjebak di satu titik dan sudah pasti sampai ke kantor tepat waktu.
Sampai di Citayam, KRL pun berhenti untuk menampung penumpang yang lain. Dari sini, orang-orang mulai ramai berbondong-bondong sehingga membuat isi KRL semakin banyak. Keadaan ini membuat tubuhku semakin berdesak-desakan dengan orang lain.
"Wah, begini ternyata yang dibicarakan kawanku" batinku dalam hati.
Namun, anehnya meskipun berdesak-desakan, hal ini tidak terlalu buruk seperti yang dibicarakan oleh kawanku ataupun saat aku melihat kerumunan orang yang berada di dalam KRL dari luar. Aku tetap bisa menikmati perjalananku dengan KRL melalui musik-musik yang aku dengarkan sepanjang perjalanan. Desak-desakan bukanlah suatu hal paling menyebalkan.Â
Dengan mendengarkan musik, seolah-olah aku ditemani oleh musisi kesayanganku di dalam KRL. Sontak hal ini membuatku melupakan desak-desakan dengan orang di sekitar dan tetap menikmati perjalanan dengan khidmat. Belum lagi, sebagai penulis aku masih bisa merangkai kata-kata di dalam KRL dan menyusun cerpen ataupun puisi.
Tentu saja, semua hal tersebut tidak bisa aku lakukan jikalau menggunakan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil saat berkendara ke kantor. Sebab, aku harus terus fokus ke jalanan sehingga tidak bisa merangkai kata dengan baik.
Derit suara kereta terdengar begitu syahdu. Tak terasa, lagu demi lagu sudah aku putar di dalam KRL, mulai dari Bohemian Rhapsody dari Queen, Sheena is Punk Rockers dari Ramones, hingga Wonderwall dari Oasis. Tak terasa pula stasiun demi stasiun telah aku lewati, mulai dari Citayam, Depok, Depok Baru, Pondok Cina, hingga Cawang.Â
"Cepat juga nih naik KRL ke tempat kerja. Tidak sampai 2 jam dari Bojong Gede ke Cikini" Ucapku dalam hati.
Saat sampai di stasiun Cawang, jam baru menunjukkan pukul 08.13 WIB. Pikirku, ini hanya memakan waktu 1 jam saja untuk sampai ke tujuanku. Dari sini, aku masih tidak membayangkan jika aku masih nekat untuk naik transportasi pribadi dari rumah ke kantor. Besar kemungkinan, aku bisa datang sangat telat ke kantor karena terjebak macet.
Sampai di Cawang, beberapa orang memutuskan untuk turun dan lanjut ke tujuan mereka selanjutnya. Hal ini tentu membuat ruang gerakku di dalam KRL semakin luas lagi. Ah, ternyata desak-desakannya tidak lama dan tidak seburuk yang dikatakan oleh kawanku.Â