Mengutip situs resmi Kominfo, pria lulusan Taruna Akademi Ilmu Pelayaran RI tahun 1981 melanjutkan pendidikan tinggi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Universitas Katolik Atma Jaya tahun 1986. Kiprah politiknya yang cemerlang ditandai saat bergabung dengan Partai Kesatuan Demokrasi Indonesia (PKDI). Setelah itu, ia hijrah ke Partai Nasdem dan pada 2017 ditunjuk menjadi Sekjen Partai Nasdem. Sayangnya perjalanan karirnya yang bersinar telah padam, berujung di jalur pengadilan. Tempo.co 21 Mei 2023 memberitakan, 3 temuan BPK di kasus BTS Kominfo menyeret Johnny Plate menjadi tersangka. Ia ditetapkan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi penyediaan menara base transceiver station (BTS) 4G dan infrastuktur pendukung 1, 2, 3, 4 dan 5 Bakti Kementerian Kominfo tahun 2020-2022.Â
(Mathilda AMW Birowo) Dari berbagai sumber, buku2, interaksi langsung dengan narasumber.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H