Mohon tunggu...
Masykur Mahmud
Masykur Mahmud Mohon Tunggu... Freelancer - A runner, an avid reader and a writer.

Harta Warisan Terbaik adalah Tulisan yang Bermanfaat. Contact: masykurten05@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Financial Artikel Utama

Pelajari Manfaat Financial Check Up untuk Keluarga

29 Desember 2022   23:51 Diperbarui: 3 Januari 2023   23:20 1058
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi perencanaan keuangan keluarga | freepik.com

Pengeluaran harian mungkin saja bukan sesuatu yang penting bagi sebagian orang, namun kebiasaan menghabiskan uang pada hal-hal kecil jika tidak dianalisa akan menjadi bumerang nantinya.

Bagi orang dengan penghasilan di atas rata-rata, mengeluarkan uang tanpa catatan boleh saja tidak berdampak besar, lain halnya pada golongan kelas menengah ke bawah.

Kekhawatiran akan resesi ekonomi bukan sebuah masalah jika saja individu mampu mengatur keuangan dengan baik. Apa akar masalah dari masalah finansial? 

Salah satunya adalah kemampuan mengelola uang dengan benar. Nah, disadari atau tidak ini juga berakar pada lemahnya pemahaman literasi finansial pada banyak keluarga.

Income vs Expense

Pengetahuan dasar akan perbedaan antara pendapatan (income) dan pengeluaran (expense) sangatlah perlu dipahami dengan baik.

Sebuah keluarga tanpa membangun pondasi pemahaman antara income dan expense tentu saja lebih berisiko mengalami masalah finansial.

Income

Income bisa terbagi dua: active income dan passive income. Yang satunya identik dengan pendapatan rutin bersebab bekerja (active), sementara satunya lagi berasal dari pemasukan yang terus diterima walaupun tidak lagi bekerja (passive).

Kedua jalur income ini membutuhkan skil berbeda. Pada umumnya orang bergantung pada pekerjaan untuk memperoleh active income, lain halnya untuk passive income yang bisa diperoleh dengan tanpa harus bekerja secara fisik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun