Lawan Alot Pasangan Malaysia
Bukan rahasia umum lagi jika ketemu dengan Malaysia (olah raga apapun). Dapat dipastikan pertandingan akan berjalan alot.
Ahsan/Hendra harus mewaspadai taktik kuras tenaga dari pasangan Malaysia Aaron/Soh. Apalagi dari segi umur jauh berbeda.Â
Ahsan/Hendra harus pandai membaca strategi lawan. Kita harapkan harapan satu-satunya Indonesia di BWF World Championship dapat memenfaatkan pengalamannya untuk mengatasi perlawanan Aaron Chia/Soh Wooi Yik.
Statistik pertemuan keduanya memang menunjukkan keunggulan untuk pasangan Ahsan/Hendra (7:3). Tentu lawan akan mati-matian memperkecil rekor dan mencatatkan diri sebagai pasangan pertama Malaysia sebagai juara ganda putra Kejuaraan Dunia Bukutangkis.Â
Semoga M Ahsan dan Hendra Setiawan dapat memenangi pertandingan. Sekaligus menggenapkan menjadi gelar keempat juara dunia bagi keduanya.
Jkt, 280822
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H