Kemudian Gerindra dan PKB mengalami pergantian pemain namun tetap eksis mendapatkan kursi.Â
Hal yang menarik untuk kita lihat secara seksama adalah masuknya pemain baru dari PSI yang mendapatkan kursi di dapil 4 kota Surabaya.
Dinamika pergeseran "person" dalam menduduki kursi keramat dapil 4 kota Surabaya memang sudah kian terlihat.Â
Tentu banyak faktor yang melatarbelakangi pergeseran itu terjadi, beberapa hal yang mungkin menjadi penyebabnya, dalam catatan saya yang saya kumpulkan dari berbagai sumber di jejaring internet setidaknya ada 10 faktor yang menyebabkan seorang anggota DPR tidak terpilih kembali ketika mencalonkan, rinciannya sebagai berikut:
- Kinerja yang Kurang Memuaskan
- Pelanggaran Etika
- Ketidaksesuaian dengan Harapan Konstituen
- Perubahan Preferensi Partai atau Koalisi
- Kondisi Politik Lokal yang Dinamis
- Ketidakpuasan Publik Terhadap Kebijakan
- Pergantian Kader Partai
- Kampanye yang Kurang Efektif
- Perubahan Demografis di Daerah Pemilihan
- Pergeseran Opini Publik
Kesemua poin tersebut tentu merupakan hal yang sangat bisa diperdebatkan dengan berbagai pisau analisis.Â
Hanya saja, hal-hal tersebut merupakan sebuah pola umum yang secara sederhana dapat ditangkap publik untuk menjadi penanda kualitas dari DPRD Kota Surabaya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H