Mohon tunggu...
Marwah Husain Maulani
Marwah Husain Maulani Mohon Tunggu... Penulis - Mahasiswi

Mahasiswi Prodi Sastra Indonesia, Universitas Pamulang

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Stress Karena Begadang? Ini Solusinya!

4 Juli 2023   19:29 Diperbarui: 4 Juli 2023   19:30 384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), begadang adalah berjaga tidak tidur hingga larut malam. Begadang sering sekali dilakukan. Kebiasaan buruk seperti begadang ini sudah sering terjadi di masyarakat, terutama pada kalangan remaja.

Biasanya orang yang melakukan begadang jam tidurnya tidak teratur. Normalnya, kita sebagai manusia memiliki durasi tidur kurang lebih 8 jam dalam sehari. Tetapi, orang-orang yang begadang, mereka mengurangi waktu normal untuk tidurnya menjadi 5 atau 6 jam sehari. Bahkan, mereka yang begadang bisa saja tidak tidur semalaman hingga menjelang pagi.

Begadang juga bisa disebabkan karena adanya gangguan susah tidur (insomnia). Menurut penulis sendiri sebagai mahasiswa, begadang juga bisa disebabkan karena banyaknya tugas kuliah yang harus dikerjakan bahkan hingga larut malam. Hal ini juga menjadi salah satu faktor penyebab dari adanya aktivitas begadang.

Terlalu banyak mengonsumsi minuman yang mengandung kafein juga bisa menyebabkan kita sulit tidur lho. Contohnya kopi. Karena efek kafein yang terkandung di dalam kopi dapat merangsang saraf dan otak sehingga menyebabkan seseorang tidak bisa tidur.

Penyebab lain dari begadang yaitu terlalu sering menggunakan gadget sebelum tidur. Karena penggunaan gadget sebelum tidur, dapat mendistraksi rasa kantuk kita yang awalnya ingin tidur menjadi tidak ingin tidur karena fokus bermain sosmed, menscroll tiktok, dan menonton drama atau film.

Nah, siapa nih yang masih sering begadang? Kira-kira, apa kalian tahu dampak dari begadang bagi kesehatan tubuh? Jika kalian masih sering begadang, yuk stop kebiasaan buruk ini!

Dalam artikel ini penulis akan membahas mengenai dampak begadang bagi kesehatan serta cara mencegahnya. Dikutip dari alodokter.com, bahwa ada beberapa dampak dari aktivitas begadang, sebagai berikut :

1. Meningkatkan risiko kanker
Efek begadang juga menyebabkan peningkatan risiko seseorang terkena kanker. Penelitian menunjukkan bahwa memiliki kebiasaan kurang tidur akan membuat kerusakan sel-sel pada tubuh kita sehingga berisiko munculnya kanker.

2. Obesitas
Kebiasaan kurang tidur atau begadang ini juga dapat menyebabkan obesitas. Yakni, kenaikan berat badan pada tubuh lebih banyak dibandingkan orang yang tidurnya cukup dan teratur setiap hari. Karena begadang dapat menganggu metabolisme pada tubuh dan begadang membuat tubuh menjadi cepat lapar, sehingga pola makan tidak teratur. Dan menimbulkan obesitas.

3. Stress
Begadang ternyata juga dapat menimbulkan stress lho. Stress merupakan gangguan kecemasan pada pikiran atau perasaan yang membuat suasana hati seseorang menjadi sering gelisah. Sehingga berdampak pada kurangnya konsentrasi saat memecahkan masalah. Dan menurunkan rasa kepercayaan diri.

4. Menurunkan kemampuan daya ingat
Dampak selanjutnya, yakni menurunkan kemampuan daya ingat. Keseringan begadang, membuat daya ingatan kita pada sesuatu menjadi berkurang. Ketika tidur kita teratur makan sel-sel dan jaringan pada otak akan mengalami regenerasi sehingga memperkuat daya ingatan. Namun sebaliknya, ketika lebih sering begadang, maka sel-sel dan jaringan otak akan lebih cepat rusak. Hal ini yang membuat fungsi daya ingat kita akan terganggu. Sehingga, akan lebih mudah lupa atau pikun.

5. Mengantuk di siang hari
Karena kurangnya waktu tidur saat malam hari, maka pada siang harinya kita akan lebih mudah mengantuk. Hal ini juga berpengaruh pada konsentrasi dan menganggu aktivitas dan produktivitas sehari-hari.

6. Tubuh menjadi kurang fit
Sistem kekebalan tubuh akan menurun karena disebabkan oleh begadang. Terutama jika waktu tidur kurang dari 6 jam. Alhasil, tubuh kita menjadi lebih sering lemas, lemah dan kurang fit. Dan tubuh menjadi lebih rentan juga untuk terkena penyakit.

Lalu, bagaimana cara agar mencegah kebiasaan begadang? Nah, berikut akan penulis sampaikan beberapa tips untuk mencegah kebiasaan begadang.

1. Membersihkan dan merapikan tempat tidur
Cara yang pertama yaitu membersihkan kamar dan tempat tidur. Kenapa harus dibersihkan? Karena jika kamar dan tempat tidur kita bersih maka akan nyaman untuk ditempati. Sebaliknya, jika tempat tidur kita kotor dan berantakan, maka kita tidak akan merasa nyaman untuk beristirahat.

2. Jangan makan diatas jam 7 malam
Usahakan agar tidak membiasakan makan menjelang tidur. Karena ketika perut terlalu kenyang, maka akan sulit untuk tidur dan mengganggu sistem metabolisme pencernaan pada tubuh. Sehingga menyebabkan risiko peningkatan obesitas.

3. Mengurangi penggunan gadget
Perlu diingat! Mulai biasakan untuk mengurangi penggunaan gadget ketika menjelang tidur. Batasi waktu penggunaan gadget. Agar bisa lebih fokus beristirahat dengan cukup.

4. Mandi sebelum tidur
Agar tidur lebih nyaman, sebaiknya bersihkan diri terlebih dahulu. Seperti mandi malam 90 menit sebelum tidur dengan air hangat. Hal ini dapat memicu hormon melatonin, sehingga tubuh akan terasa rileks. Tidur pun akan lebih nyenyak dan nyaman.

5. Membaca buku
Jika masih sulit untuk tidur, kalian bisa juga membaca buku. Dibanding dengan menggunakan gadget, justru membaca buku akan menimbulkan rasa kantuk serta meredakan beban pikiran atau stress sehingga aktivitas otak berkurang  dan membuat tidur lebih cepat.

Dari lima tips diatas, ada satu hal lagi nih yang perlu diterapkan agar mencegah kebiasaan begadang. Yaitu berolahraga. Lakukanlah olahraga ringan seperti, lari ditempat, senam aerobik, naik turun tangga, jogging, push up, sit up, wall sit, bermain skipping, dan masih banyak lagi. Dengan membiasakan berolahraga 20-30 menit, maka tubuh akan tetap fit dan dapat meningkatkan kinerja otak dalam berpikir.

Berdasarkan uraian yang telah dipaparkan penulis sebelumnya, mengenai dampak serta cara mencegah begadang. Maka dapat disimpulkan bahwa begadang itu tidak baik bagi kesehatan tubuh. Apalagi jika dilakukan terus menerus hingga menjadi kebiasaan.

Maka dari itu, yuk stop begadang! Mulai sekarang ubah pelan-pelan kebiasaan buruk begadang. Terapkanlah pola dan gaya hidup sehat dan teratur. Bisa juga menerapkan cara diatas untuk mengurangi kebiasaan begadang.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun