Mohon tunggu...
Petunmarkus
Petunmarkus Mohon Tunggu... Guru - Guru Kelas

Menulis, membaca, olahraga (Bulutangkis, tenis meja), jalan-jalan, dan pemberi rekoleksi.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Menjadi Penulis Buku Mayor

9 Juli 2024   18:45 Diperbarui: 9 Juli 2024   19:03 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber gambar: KBMNI PGRI PERTEMUAN 20

Melihat apa yang diterima sebagai penulis tentu saja sangat menarik menjadi penulis. Lalu bagaimana caranya agar buku yang ditulis dapat diterima penerbit mayor? Menurut narasumber kita perlu memiliki cara berpikir tidak hanya 5W + 1H, tetapi 2H. H yang kedua adalah How Muct Much. Penerbit mayor sudah memiliki struktur tersendiri maka ketika mau menerbit buku di penerbit mayor secara otomatis sudah memiliki ISBN. Tugas penerbit adalah adalah melakukan sorting naskah yang dikirimkan oleh para penulis buku, kemudian mengkaji dan riset nasih tersebut, hingga memasarkannya ke jaringan toko buku yang dimilikinya. 

Ada sistem tersendiri yang digunakan oleh penerbit mayor untuk menilai sebuah naskah buku. Sistem penilaian adalah editorial, peluang potensi pasar, keilmuan, dan reputasi penulis. Lalu naskah seperti apakah yang diterima oleh penerbit mayor? 

1. Tema tak populer tetapi penulis populer

2. Tema populer dan penulis populer

3. Tema tak populer dan penulis tak populer

4. Tema populer dan penulis tak populer

Untuk mengetahui tema buku tersebut punya pasar atau tidak, kita dapat memakai google trend. Dari situ kita dapat mengetahui mana tema-tema yang sedang trend. Tema-tema yang tetap trend misalnya tentang pemasaran dan matematika. Sedangkan untuk mengetahui apakah penulis populer atau tidak dapat memakai google scholar. 

Selanjutkanya narasumber juga memaparkan bagiaman pengaruhnya dengan adanya kecerdasan buatan. Kehadiran AI memberikan rasa kuawatir akan memporakporandakan sistem pendidikan. Tugas-tugas mahasiswa dan siswa akan dibantu oleh AI. Namun di sisi lain AI mempermudah penduduk untuk mempermudah dan mempercepat tugasnya terutama dalam perencanaan dan pelaksanaannya. Misalnya, membuat struktur kerangka/daftar isi buku modul ajar dengan bantuan AI. Unduh panduan pembelajaran dan asesmen. Pilih AI yang akan dipakai dan siapkan prompt untuk AI. ChatGPT pun dapat membantu penuli khususnya dosen atau guru untuk mendapatkan daftar isi dengan begitu cepat. Buku-buku refensi yang dibutukan pun dapat dihasilakn oleh kecerdasan buatan. Penulis pun dapat meminta ChatGPT untuk melakukan paraphrase agar hasil tulisannya tidak sama dengan sumber asli. 

Lalu bagaimana dengan proses naskah sampai menjadi buku kemudian dijual ke masyarakat? Seorang penulis harus memperhatikan alur ini dengan baik. Namun sebelumnya seorang penulis harus mempunyai pengetahuan tentang penerbit. 

1. Pilih penerbit yang memiliki visi dan misi yang jelas

2. Penerbit yang memiliki bussines core lini produk tertentu

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun