Tidak hanya itu pemuda juga dapat melakukan sosialisasi dan menjadi contoh  dengan tidak menyebar hoax tentang pemilu dengan cara membentuk kelompok - kelompok atau aliansi pemuda sadar pemilu.
Selanjutnya langkah kongkrit yang dapat dilakukan oleh pemuda dalam menyukseskan pemilu 2024 Â adalah mengawasi proses pemilu di tps karena kecurangan dan pelanggaran banyak terjadi di tempat pemungutan suara mulai dari pemungutan,penentuan suara sah dan memastikan penyandang disabilitas dan para lansia terafiliasi dalam menggunakan hak pilih.
Pemilu 2024 adalah kesempatan bagi pemuda untuk membuktikan bahwa demokrasi indonesia masih memiliki harapan ditengah maraknya politik uang.
Demokrasi kita masih bisa bertahan walaupun banyaknya bertebaran kampanye hitam yang menebar kebencian melalui media sosial dan segala pelanggaran manakala kita sejak dini telah menyiapkan generasi muda yang bersedia berpartisipasi dalam menyukseskan pemilu .
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H