Pemain 28 tahun yang berposisi sebagai striker ini, saat ini masih berstatus sebagai pemain pinjaman dari Atletico Madrid. Namun memang, Morata hanya bisa tampil apik ketika berseragam Juventus. Sebab ketika bermain untuk Chelsea atau Atletico, Morata tampil tidak konsisten.
Pada laga melawan Bologna, Morata kembali menjadi starter pada posisi striker. Morata tampil luar biasa pada laga ini dengan membukukan 5 kali tembakan ke gawang, 6 kali duel udara, dan mencetak 2 gol. Rating untuk Alvaro Morata adalah 8,4 dan menjadi Man of the Match.
2. Paulo Dybala
Pemain 27 tahun yang berposisi sebagai penyerang ini kurang mendapatkan kesempatan bermain bersama skuad Juventus musim ini. Hal ini dikarenakan Dybala cukup sering mengalami cedera, serta penampilannya belum kembali secara sempurna.
Pada laga melawan Bologna, Dybala menjadi starter pada posisi striker bersama Morata. Dybala bermain baik pada laga kali ini dengan mencatatkan 8 kali tembakan ke gawang, 4 kali dribble bola, melepaskan 2 kali umpan kunci, dan 1 kali asis. Rating untuk Paulo Dybala adalah 8,0.
3. Federico Chiesa
Pemain 22 tahun ini bisa dibilang sebagai pemain yang tampil cukup konsisten di skuad Juventus musim ini. Dan tidak jarang, Chiesa menjadi pemain yang memecah kebuntuan, baik dalam hal mencetak gol maupun menyumbang asis. Untuk diketahui, musim ini merupakan musim perdana Chiesa bersama Juventus.
Pada laga melawan Bologna, Chiesa dimainkan pada posisi gelandang kiri. Meski bukan posisi andalannya, Chiesa mampu tampil apik. Tercatat, Chiesa mampu melakukan 2 kali tembakan ke gawang dan mencetak 1 gol. Rating untuk Federico Chiesa adalah 7,6.